SEKRETARIAT DEWAN PERWAKILAN RAKYAT DAERAH

TIMUR ATAS RAPERDA PERTANGGUNGJAWABAN PELAKSANAAN APBD T.A 2021

Bertempat di Ruang Paripurna DPRD Kabupaten Lamongan hari Senin, 1 Agustus 2022 dengan dihadiri oleh Bupati dan Wakil Bupati Lamongan, Pimpinan dan Anggota DPRD Kabupaten Lamongan, Forum Koordinasi Pimpinan Daerah Kabupaten Lamongan, Kepala Satuan Kerja Perangkat Daerah Kabupaten Lamongan, Camat se-Kabupaten Lamongan serta Kepala Bagian Setda Kabupaten Lamongan. DPRD Kabupaten Lamongan menggelar Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Lamongan terkait Penyampaian Hasil Evaluasi Gubernur Jawa Timur Atas Raperda Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD Tahun Anggaran 2021. Rapat Paripurna tersebut di Pimpin langsung oleh RETNO WARDHANI, S.Kom., M.Kom selaku DPRD Kabupaten Lamongan. 

“...dengan mengucap Bismillahirrohmanirrohim Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Lamongan dalam rangka Penyampaian Hasil Evaluasi Gubernur atas Raperda Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD Tahun Anggaran 2021 dibuka dan terbuka untuk umum...” ucapNYA.

Rapat tersebut berjalan dengan tertib sesuai dengan teknisnya rapat Paripurna DPRD Kabupaten Lamongan pada umumnya. Hingga jalannya Rapat Paripurna tersebut selesai tidak ada kejanggalan atau halang dan rintangan suatu apapun.

“...dengan mengucap Allhamdulillahirobbil alamin Rapat Paripurna penyampaian hasil evaluasi Gubernur Jawa Timur atas Reperda Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD T.A 2021 kami tutup...” ucap Pimpinan Rapat.