PERCEPATAN PELAYANAN E-KTP, KECAMATAN KARANGGENENG USULKAN PEREKAMAN DI SETIAP KECAMATAN
Pelayanan publik menjadi perhatian tersendiri badi Komisi A DPRD Lamongan. Komisi yang membidangi bidang Pemerintahan ini terus berupaya agar pelayanan publik dan penyelenggaraan pemerintahan terus meningkatkan kualitas pelayanannya bagi masyarakat.
Untuk mengetahui kondisi tersebut, Komisi A meninjau langsung ke beberapa Kecamatan, Salah satunya di Kecamatan Karanggeneng pada Selasa (11-04-2016). Dalam Kunjungan tersebut Komisi A diterima langsung oleh camat Karanggeneng Joko Raharto,SSTP, MAP. beserta seluruh Kades dan Ka UPT Kec Karaggeneng.
Dalam kesempatan tersebut camat Karangenaeng menyampaikan usulan agar di setiap kecamatan dapat mencetak E- KTP, sehingga pelayan dapat dilakukan dengan cepat tanpa harus di Capilduk Lamongan.
Menanggapi hal tersebut Sekretaris Komisi A mengupayakan di Tahun 2018 setiap Kecamatan ada penambahan alat untuk perekaman dan pencetakan E-KTP.