SEKRETARIAT DEWAN PERWAKILAN RAKYAT DAERAH KABUPATEN LAMONGAN

Berita

Berita 15 September 2018

MEMAKSIMALKAN PENDAPATAN, DENGAN MENCAPAI TARGET PENGHASILAN 95 PERSEN

LAMONGAN – Komisi A DPRD Lamongan dipimpin Ketua Komisi Ning Darwati, S.Pdl terus melakukan upaya pembenahan, dengan Koordinasi di DPRD Kota Palembang, yang di terima oleh Sukarson, SH, MM (14/08).

Kunjungan ini guna mengetahui perbandingan saat pelaksanaan Kegiatan Reses berlangsung, serta Tupoksi Kinerja dari Pihak yang dikunjungi yaitu DPRD Kota Palembang. Dalam kegiatan reses, Anggota DPRD Kota Palembang memaksimalkan Staf Sekretariat DPRD. Setiap staf yang bertugas mendampingi masing-masing dapil ini bertujuan untuk, membantu Koordinator dan administrasi selama kegiatan reses berlangsung.

Sukarson,SH,MM menambahkan,”bahwa anggaran Pembangunan Kota Palembang saat ini diperoleh dari Hasil memaksimalkan pendapatan Pajak Truk pengangkutan batu bara yang dikenakan Rp 250 / per kilo, Pajak Pertamina, dan Pajak Hotel.

Politisi PDI-Perjuangan menyimpulkan jika memaksimalkan pendapatan itu diterapkan di Kabupaten Lamongan, diharapkan dapat mencapai target penghasilan PAD tertinggi  menjadi 95 Persen,”ujarnya. (vra)