SEKRETARIAT DEWAN PERWAKILAN RAKYAT DAERAH KABUPATEN LAMONGAN

Berita

Berita 17 Mei 2021

RESES TAHAP KEDUA TAHUN 2021 DI MASA PANDEMI

Masa Reses tahun ini berbeda dengan 2 tahun yang lalu, hal ini karena untuk mematuhi protocol kesehatan guna meminimalisasi penyebaran Covid 19, Menariknya lagi, reses tahap kedua yang dilakukan kali ini meskipun dilaksanakan pada bulan puasa justru dibanjiri aspirasi oleh masyarakat. Dalam kesempatan itu, H. Abdul Ghofur menegaskan bahwasanya akan memperjuangkan semua aspirasi atau keluhan dari konstituennya.


Ketua DPRD Kabupaten Lamongan dari Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa tersebut, melaksanakan reses tahap Kedua tahun 2021 di DPAC Kecamatan Mantup, Minggu (9/5/2021). Kegiatan reses ini dihadiri oleh kurang lebih 40 orang dari 50 undangan yang sudah disebarkan.


“Saya akan memperjuangkan semua aspirasi yang disampaikan oleh masyarakat dengan penuh tanggungjawab,” ujar H. Abdul Ghofur.


Sementara, aspirasi yang disampaikan oleh konstituennya diantaranya, pembanguan atau perbaikan jalan, perbaikan tempat ibadah dan masih banyak yang tidak bisa disebutkan semua. Hal itu mendapat respon baik oleh H. Abdul Ghofur, bahkan ia berkomitmen untuk memperjuangkan usulan itu ke Pemerintah Daerah (Pemda) Lamongan. 


“Semua usulan atau aspirasi yang dihasilkan dari serap aspirasi tahap kedua ini akan saya akomodir sehingga tertuang kedalam program Pemda, semua usulan tersebut akan saya korelasikan dengan usulan mana saja yang juga sudah terakomodir melalui Musrenbang sehingga program yang akan dilaksanakan oleh Pemda tepat guna dan tepat sasaran dan akhirnya juga dapat mengakomodir semua kepentingan masyarakat lamongan,” tegasnya.


Abdul Ghofur  pun berharap, kehadirannya akan semakin dirasakan manfaatnya oleh masyarakat lamongan pada umumnya dan terkhusus Dapil 2 (Kecamatan Mantup, Sambeng, Ngimbang, Modo, Bluluk, Sukorame, dan Kembangbahu). 

“Tekat saya sejak awal menjaga amanah yang diberikan oleh masyarakat semaksimal mungkin dan saya akan menjalankan tugas saya atas dasar kepentingan masyarakat,” pungkasnya.