Juli

03

 2024

Terima Anjangsana Pasis KKL Dikreg LXIV Seskoad, Pak Yes Kenalkan 11 Program Prioritas Lamongan

 prokopim
 176
 03-Juli-2024


Bupati Lamongan Yuhronur Efendi menerima anjangsana dari Perwira Siswa (Pasis) Kuliah Kerja Lapangan (KKL) Dikreg LXIV Seskoad Tahun 2024 di Ruang Command Center Pemkab Lamongan, Rabu (3/6). Pada pertemuan tersebut, Pak Yes mengenalkan berbagai potensi yang dimiliki hingga 11 program prioritas Pemerintah Kabupaten Lamongan. 


"Selamat datang para perwira siswa yang akan KKL di Kabupaten Lamongan, kota indah penuh kenangan. Beberapa potensi yang bisa di maksimalkan selama KKL, diantaranya potensi pertanian, peternakan, agro industri bahari, hingga maritim. Selain itu, kami juga memiliki 11 program prioritas," ucap Pak Yes. 


Lebih lanjut, Pak Yes menjelaskan, 11 program prioritas tersebut yakni, Program Perintis Lamongan (pendidikan berkualitas dan gratis), Lamongan Sehat, Young Entrepreneur Succes, UMKM Naik Kelas, Jamula (Jalan Alus dan Mulus Lamongan), 100% Layanan Publik Berkualitas, Yakin Semua Sejahtera, Rama Sinta, Lumbung Pangan Lamongan, Desa Berjaya dan Prestasi Pemuda dan Olahraga. 


"Kami terus mewujudkan berbagai program tersebut, di bidang pendidikan, pemerintah telah menggelontorkan 18.000 beasiswa bagi siswa SD hingga S2. Bidang pertanian kita juga terus mengembangkan berbagai komoditas selain padi yang memang menjadi penyuplai terbesar di Jawa Timur. Kemudian di bidang infrastruktur kami terus membangun jalan, termasuk jalan usaha pertanian dan hingga sekarang. Termasuk pariwisata, kami juga mengadakan berbagai festival untuk mengenalkan berbagai potensi wisata dan tradisi yang dimiliki," terangnya. 


Sementara untuk menggenjot investasi agar pendapatan daerah semakin meningkat, Pemerintah Kabupaten Lamongan juga terus meningkatkan pelayanan prima, mendukung potensi yang dimiliki serta peluang investasi yang humanis. 


"Lamongan ramah investasi, hal ini bisa dibuktikan dengan dukungan integrasi layanan perizinan dan non perizinan di Mal Pelayanan Publik, dukungan kepada peternak dengan sistem integrasi hingga industri manufaktur," tambahnya. 


Melihat gambaran potensi dan program yang dibeberkan Bupati Yes, Ketua Rombongan Kolonel Inf Tjcahyono menuturkan, 14 perwira siswa yang melaksanakan KKL mengaku siap mensukseskan program Pemerintah Kabupaten Lamongan dan memaksimalkan potensi yang dimiliki Lamongan untuk dikembangkan. 


"Sudah beberapa prestasi yang dicapai jadi, mahasiswa kami bisa membantu Pemda untuk mengembangkan potensinya, mendukung program yang telah dijalankan pemerintah. Kami jual ga sangat berterima kasih karena sudah diterima dengan sangat maksimal. Semoga kami dapat bekerja maksimal sesuai dengan keinginan," pungkasnya.

PEMERINTAH KABUPATEN LAMONGAN
Bagian Protokol Dan Komunikasi Pimpinan

Kontak

Jl Basuki Rahmat No 1 Lamongan  Kantor Pemerintah Kabupaten Lamongan Lt 2 Sayap Timur
prokopim@lamongankab.go.id
(0322) 321171

Pengunjung

Hari Ini 0
Kemarin 0
Minggu Ini 0
Minggu Lalu 0
Bulan Ini 0
Bulan Lalu 0
Tahun Ini 0
Semua 0
#LamonganMegilan
© Bagian Protokol Dan Komunikasi Pimpinan Kabupaten Lamongan 2023