September

11

 2024

Dorong Keberhasilan Pengelolaan SDM melalui Pendidikan, Pak Yes Buka Diklat Digitalisasi Merdeka Belajar

 prokopim
 246
 11-September-2024
 Berkomitmen terus mendorong pengelolaan SDM yang baik, Bupati Lamongan Yuhronur Efendi membuka pelaksanaan Diklat Digitalisasi Merdeka Belajar dan Sapa Guru pada Rabu (11/9) di SMPN 1 Modo. Menurut beliau proses belajar mengajar dengan menggunakan aspek digitalisasi ini tentu dapat mendorong keberhasilan pengelolaan SDM Lamongan melalui bidang pendidikan.

Dikatakan Pak Yes bahwa dengan SDM yang berkualitas maka segala hal termasuk SDA hingga peradaban akan dapat dikelola dengan baik pula.

"Lamongan terus mendorong supaya keberhasilan didalam pengelolaan sumberdaya manusia melalui pendidikan ini terus bisa dilaksanakan dengan sebaik-baiknya, dan salah satunya ini adalah dengan digitalisasi. Kenapa digitalisasi? karena seluruh aspek kehidupan sekarang sudah berubah, seluruh aspek manajemen baik pemerintahan, manajemen pendidikan, semuanya menggunakan digitalisasi," ucap Pak Yes.

Tidak hanya itu, Pak Yes juga menyampaikan terima kasih atas kontribusi besar yang dilakukan guru dalam dunia pendidikan, dalam memberikan bekal ilmu pengetahuan, mental, akhlak sebagai investasi SDM untuk Indonesia emas 2045.

"Mari kita terus bersemangat untuk meningkatkan kapasitas diri, kapasitas kita semua, kapasitas kualitas belajar mengajar yang ditambah dengan berbagai tools, sebagaimana saat ini yang dilakukan dengan digitalisasi. Terus bersemangat karena sesungguhnya kita ingin memiliki peran yang sangat besar dalam menyiapkan generasi-generasi ke depan yang lebih baik dan berkualitas," imbuh Pak Yes. (dir)
PEMERINTAH KABUPATEN LAMONGAN
Bagian Protokol Dan Komunikasi Pimpinan

Kontak

Jl Basuki Rahmat No 1 Lamongan  Kantor Pemerintah Kabupaten Lamongan Lt 2 Sayap Timur
prokopim@lamongankab.go.id
(0322) 321171

Pengunjung

Hari Ini 0
Kemarin 0
Minggu Ini 0
Minggu Lalu 0
Bulan Ini 0
Bulan Lalu 0
Tahun Ini 0
Semua 0
#LamonganMegilan
© Bagian Protokol Dan Komunikasi Pimpinan Kabupaten Lamongan 2023