DINAS KETAHANAN PANGAN DAN PERTANIAN KABUPATEN LAMONGAN

Berita

Berita 25 Juli 2024

PELATIHAN TEMATIK PERTANIAN DI BPP TIKUNG “PUPUK KOTORAN KAMBING SEBAGAI SUMBER BAHAN ORGANIK”

PELATIHAN TEMATIK PERTANIAN DI BPP TIKUNG “PUPUK KOTORAN KAMBING SEBAGAI SUMBER BAHAN ORGANIK”

LAMONGAN (25/07/2024) Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kabupaten Lamongan melalui Bidang Penyuluhan melakukan kegiatan Pelatihan Tematik Pertanian yang dananya bersumber dari dana DAK Non Fisik Tahun 2024. Kegiatan ini rutin dilakukan oleh Bidang Penyuluhan yang berkerjasama dengan Balai Penyuluhan Pertanian (BPP) seluruh kecamatan yang berada di Wilayah Kabupaten Lamongan.
Untuk kali ini Pelatihan Tematik Pertanian dilaksanakan di BPP Tikung. Tema yang diangkat ialah “PUPUK KOTORAN KAMBING SEBAGAI SUMBER BAHAN ORGANIK””. Apa itu Sumber Bahan Organik?. Bahan organik adalah segala sesuatu yang mengandung senyawa karbon yang dibentuk oleh organisme hidup. Ini termasuk berbagai hal seperti potongan rumput, daun, batang, cabang, lumut, ganggang, hewan, pupuk kandang, lumpur limbah, serbuk gergaji, serangga, cacing tanah, mikroorganisme dan lain-lain (Anonymous, 2022). Bahan organik tanah adalah bahan yang awalnya diproduksi oleh organisme hidup (tumbuhan atau hewan) dan dikembalikan ke tanah melalui proses dekomposisi. Pada waktu tertentu, itu terdiri dari berbagai macam bahan, dari tumbuhan alami dan jaringan hewan utuh hingga campuran zat yang pada dasarnya terurai yang dikenal sebagai humus (Bot dan Benites, 2005).
Manfaat Pupuk Kotoran Kambing yaitu Penyediaan Hara Makro, membantu proses aerasi, menjaga kestabilan PH dalam tanah, mengemburkan dan menyuburkan tanah, meningkatkan kandungan unsur hara yang dibutuhkan tanaman serta merangsang pertumbuhan akar, batang dan daun.