SURVEY KELAYAKAN PENEMPATAN SUDUT BACA 2024 DI DESA NGAMBEG KECAMATAN PUCUK
LAMONGAN - Desa Ngambeg merupakan salah satu desa yang berlokasi di Kecamatan Pucuk Kabupaten Lamongan. Dalam rangka pembudayaan gemar membaca dan mendekatkan bahan bacaan kepada masyarakat, Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Daerah Kabupaten Lamongan menyelenggarakan visitasi dan survey kelayakan untuk penempatan sudut baca tahun 2024 ke Desa Ngambeg Kecamatan Pucuk. Rabu, 14 Agustus 2024.
M. Khoirul Huda, Pj Kades Ngambek menyambut baik kehadiran Tim Bidang Pembinaan dan Pengembangan Perpustakaan Dinas Arpusda, disampaikan bila Desa Ngambeg telah memiliki beberapa buku bacaan dan rak yang dulu pernah dikelola dengan baik. Tetapi karena perbaikan Gedung kantor desa sehingga beberapa kali perpindahan dan sekarang belum aktif kembali. Pemerintah Desa siap menyediakan ruang yang dikhususkan untuk sudut baca Lentera. Beberapa buku bacaan yang ada nantinya juga bisa didayagunakan untuk koleksi sudut baca sehingga semakin banyak dan variatif.
Tim Arpusda memberikan sosialisasi penempatan sudut baca 2024, sarana prasarana serta program terkait pembudayaan kegemaran membaca yang nantinya dijalankan oleh pihak desa berkolaborasi dengan karangtaruna, tim penggerak PKK desa serta lembaga pendidikan terdekat disekitar kantor desa. Kegiatan-kegiatan literasi yang bisa dilakukan diantaranya membaca bersama, mendongeng/ membaca nyaring, workshop kepenulisan maupun parenting. Pelatihan-pelatihan seperti pelatihan merajut dan lain sebagainya juga bisa dilakukan. Koleksi sudut baca yang disediakan terkait pengetahuan umum, ketrampilan, kewirausahaan, dan teknologi tepat guna lainnya. Keberadaan sudut baca lentera nantinya bisa didayagunakan untuk peningkatan literasi dan taraf hidup masyarakat serta terwujudnya ekosistem literasi yang berkelanjutan di Desa Ngambeg Kecamatan Pucuk.