DINAS KEARSIPAN DAN PERPUSTAKAAN DAERAH KABUPATEN LAMONGAN

Berita

Berita 13 Juni 2024

GERAKAN INDONESIA MEMBACA : SEPEKAN 1 BUKU

Berdasarkan Rapor Pendidikan Indonesia tahun 2023, kemampuan literasi siswa Indonesia berada dalam kategori sedang. Jenjang SMA sederajat tercatat sebagai satu - satunya jenjang yang mengalami penurunan dalam indikator kemampuanvliterasi, setiap jenjang pada dasarnya tidak ada yang melampaui 70 persen. Dilihat dari fakta tersebut, Perpustakaan Nasional melalui Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Jawa Timur mencanangkan program Gerakan Indonesia Membaca - Sepekan Satu Buku. Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Daerah Kabupaten Lamongan pun turut hadir dalam kegiatan tersebut (12/06/2024).

Bertempat di hotel Movenpick Surabaya, kegiatan dibuka langsung oleh Bapak Akh. Jazuli selaku Asisten Umum Sekretariat Daerah Provinsi Jawa Timur, acara Sepekan 1 Buku berlangsung dengan lancar. Kegiatan Sepekan 1 Buku ini merupakan rangkaian Kegiatan Gerakan Indonesia Membaca 2024. Sepekan 1 Buku sendiri adalah kegiatan kampanye untuk mengajak siswa SMP/MTs Sederajat dan SMA/MA/SMK Sederajat untuk membiasakan diri membaca 1 buku dalam sepekan yang dirangkaikan dengan kegiatan lomba resensi dalam bentuk tulisan atau video yang diunggah di media sosial dan website resmi Gerakan Indonesia Membaca Perpustakaan Nasional RI. Nantinya kegiatan Sepekan 1 Buku ini akan difasilitatori oleh Tim Literasi Sekolah baik Guru maupun Pustakawan Sekolah, Pustakawan Dinas Perpustakaan Daerah, serta Staf Dinas Pendidikan Daerah.

Kegiatan yang mempunyai prinsip rutin, berimbang, menyenangkan, bervariasi serta partisipatif ini diharapkan mampu menciptakan tren positif dikalangan siswa terkait membaca dan berbagi bahan bacaan melalui media sosial, sehingga mendorong kegiatan membaca yang lebih seru dan menyenangkan.

#arpusdalamongan
#LamonganMegilan