VISITASI DAN PEMBINAAN PENYELENGGARAAN PERPUSTAKAAN SEKOLAH SMPN 2 KARANGBINANGUN
LAMONGAN - Dalam rangka mewujudkan Perpustakaan Sekolah sesuai dengan Standar Nasional Perpustakaan (SNP) dan terakakreditasi perpustakaan oleh Perpustakaan Nasional Republik Indonesia, Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Daerah Kabupaten Lamongan melalui Tim Bidang Pembinaan dan Pengembangan Perpustakaan melaksanakan kegiatan visitasi dan pembinaan ke perpustakaan sekolah yang berlokasi di SMPN 1 Glagah, Senin 06 Mei 2024
Kegiatan ini juga sebagai wujud atas komitmen Dinas Arpusda dengan Dinas Pendidikan, Dinas Kesehatan, Dinas PP dan PA serta Dinas Lingkungan Hidup yang tergabung dalam program PADURAKSA (Pendidikan Terpadu Sekolah Ramah Anak, Akreditasi Perpustakaan, Sekolah Sehat serta Sekolah Adiwiyata) yang telah dicanangkan oleh Bupati Lamongan tahun 2023. Dinas Arpusda memberikan pembinaan dengan terjun langsung ke lapangan, memberikan bimbingan dan pembinaan terkait Norma Standar Prosedur dan Kriteria (NSPK) Perpustakaan Nasional Republik Indonesia yang berlaku terkait penyelenggaraan perpustakaan karena ada beberapa komponen yang harus di penuhi oleh perpustakaan sekolah hingga akhirnya dapat mengikuti Akreditasi Perpustakaan ungkap Achmad Karyawanto dalam sambutannya selaku Kepada Bidang Pembinaan Pembinaan dan Pengembangan Perpustakaan yang sekaligus Ketua Tim.
Drs. Nurali, M.Pd. Kepala SMPN 2 Karangbinangun mengaku sangat senang dengan kegiatan ini karena selama ini perpustakaan sekolahnya belum terkelola secara maksimal. Kurangnya SDM yang mumpuni mengingat tidak memiliki latar belakang ilmu perpustakaan. Sementara ada satu guru yang pernah mengikuti Bimbingan Teknis Perpustakaan tahun 2017 tetapi beliau juga seorang pengajar dan memiliki jam yang padat sehingga belum bisa optimal mengaplikasikan ilmu yang ada. Melihat beberapa rekomendasi yang disampaikan beliau berupaya untuk menata ulang sdm yang ada serta mengupayakan agar penyediaan sarana prasarana terutama komputer/laptop agar pengelolaan perpustakaan bisa dlakukan secara digital. Keberadaan perpustakaan sekolah yang menarik, koleksi yang beragam, lengkap dan tertata rapi sehingga memudahkan temu kembali informasi menjadi daya tarik siswa dan guru berkunjung ke perpustakaan. Masukan-masukan dari Dinas Arpusda akan menjadi perhatian dan akan kami tindaklanjuti secara bertahap termasuk juga dengan kendala luas area baca yang belum sesuai dengan standar yang ada. Semoga kedepannya Perpustakaan sekolah Lembaga kami bisa mengikuti Akreditasi Perpustakaan Sekolah yang diselenggarakan oleh Perpustakaan Nasional.