Berita
17 April
2024
Arpusda Adakan Halal Bihalal dan Perkenalan Sekretaris Dinas
LAMONGAN - Rabu, 17 April 2024 Suasana penuh kehangatan dan kebersamaan terlihat di Aula Cendekia lantai 2 Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Daerah Kabupaten Lamongan pada acara Halal Bihalal dan Perkenalan Sekretaris Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Daerah Kabupaten Lamongan. Acara ini dihadiri oleh ibu kepala dinas, Pejabat Struktural dan fungsional serta karyawan karyawati sekaligus ibu-ibu dharmawanita Arpusda yang ingin merayakan momen Idul Fitri dengan saling memaafkan dan mempererat tali silaturahmi.
Acara dimulai pukul 09.00 WIB dengan pembukaan dan kemudian dilanjut sambutan dari Kepala Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Daerah Kabupaten Lamongan, dr. Fida Nuraida, M.Kes. Dalam sambutannya, beliau menekankan pentingnya momen Halal Bihalal sebagai wadah untuk saling memaafkan dan memperkuat solidaritas di antara para pegawai "Halal Bihalal bukan hanya tentang saling memaafkan, tetapi juga tentang mempererat hubungan dan membangun kebersamaan dalam lingkungan kerja yang kita cintai ini," ujar Ibu Fida.
Selanjutnya sambutan sekaligus perkenalan dari Sekretaris Dinas, Bapak Satrio Wibowo, S.T, MM. Beliau memperkenalkan diri dan bercerita tentang pencapaian kariernya.
Setelah sambutan, acara dilanjutkan dengan ceramah singkat oleh Dr Nyai Hj. Siti Masiroh Ilyas, S. Ag, MA yang membahas makna Halal Bihalal dalam perspektif Islam. Beliau menjelaskan bahwa tradisi ini merupakan bagian dari budaya Indonesia yang memiliki akar dalam ajaran Islam tentang pentingnya silaturahmi dan saling memaafkan setelah bulan Ramadan. Selain itu juga menyampaikan bagaimana menjalin hubungan yang baik sesama manusia khususnya pasangan. Ceramah ditutup dengan doa bersama.
Puncak acara adalah ramah tamah untuk menambah keakraban di antara para pegawai. Suasana menjadi semakin meriah dengan adanya sesi foto bersama.
Acara dimulai pukul 09.00 WIB dengan pembukaan dan kemudian dilanjut sambutan dari Kepala Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Daerah Kabupaten Lamongan, dr. Fida Nuraida, M.Kes. Dalam sambutannya, beliau menekankan pentingnya momen Halal Bihalal sebagai wadah untuk saling memaafkan dan memperkuat solidaritas di antara para pegawai "Halal Bihalal bukan hanya tentang saling memaafkan, tetapi juga tentang mempererat hubungan dan membangun kebersamaan dalam lingkungan kerja yang kita cintai ini," ujar Ibu Fida.
Selanjutnya sambutan sekaligus perkenalan dari Sekretaris Dinas, Bapak Satrio Wibowo, S.T, MM. Beliau memperkenalkan diri dan bercerita tentang pencapaian kariernya.
Setelah sambutan, acara dilanjutkan dengan ceramah singkat oleh Dr Nyai Hj. Siti Masiroh Ilyas, S. Ag, MA yang membahas makna Halal Bihalal dalam perspektif Islam. Beliau menjelaskan bahwa tradisi ini merupakan bagian dari budaya Indonesia yang memiliki akar dalam ajaran Islam tentang pentingnya silaturahmi dan saling memaafkan setelah bulan Ramadan. Selain itu juga menyampaikan bagaimana menjalin hubungan yang baik sesama manusia khususnya pasangan. Ceramah ditutup dengan doa bersama.
Puncak acara adalah ramah tamah untuk menambah keakraban di antara para pegawai. Suasana menjadi semakin meriah dengan adanya sesi foto bersama.