Tumbuhkan Minat Baca di SDN Jubel Lor
LAMONGAN - Program Literasi Seru Goes to School Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Daerah Kabupaten Lamongan terus berupaya dalam menumbuhkan minat baca di lingkungan sekolah. Salah satunya di SDN Jubel Lor Kecamatan Sugio yang sukses dilaksanakan pada Kamis (15/2/2024).
Sebanyak 80 siswa tampak antusias menyambut kedatangan petugas Literasi Seru Goes to School. Kegiatan diawali dengan perkenalan tentang perpustakaan Lamongan oleh Kak Fitri dan Kak Ajeng. Kemudian dilanjut dengan membaca nyaring atau read aloud dalam dua bahasa yaitu bahasa Indonesia dan bahasa Jawa. Judul buku yang dibawakan Reresik Rak.
Saat selesai read aloud, Kak Fitri dan Kak Ajeng meminta siswa dan siswi yang berani untuk maju ke depan. Syafa dan Mutia maju ke depan mewakili teman-temannya. Syafa bercerita tentang Kancil dan Buaya sedangkan Mutia bercerita tentang Harimau dan Singa yang suka tolong menolong.
"Si Harimau kelaparan dan meminta makanan singa, dengan senang hati singa berbagi makanannya dengan harimau." Ujar Mutia bercerita.
Tidak hanya bercerita, ada siswa bernama Syerli yang dengan berani hafalan membaca surah pendek. Siswa-siswi sangat semangat mengikuti acara demi acara. Tidak lupa Kak Fitri dan Kak Ajeng memberikan hadiah bagi siswa-siswi yang sudah maju ke depan.
Kegiatan dilanjut dengan membaca buku bersama oleh Kak Deni di Mobil Perpustakaan Keliling dan foto bersama bapak dan ibu guru.