KECAMATAN PUCUK

UMKM DAN URGENSINYA UNTUK KITA DAN UNTUK SEMUANYA.

Tidak terlalu lama berselang, hasil riset dari otoritas yang berwenang, tentang dampak pandemi terhadap UMKM, telah terlaporkan bahwa menurut hasil riset BI tingkat penjualan rata-rata pada omset penjualan produk UMKM adalah sebesar 50%. Penyebabnya sebagaimana disampaikan LIPI dipengaruhi oleh keputusan 58,8% UMKM menurunkan harga untk mempertahankan usaha.

Dampak pada permodalan 40% UMKM telah gulung tikar sebagai imbas sulit mendapatkan modal kembali akibat Pandemi Covid-19.

Sedangkan dampak pada distribusi, riset dari Kemenkop dilaporkan bahwa sebanyak 20,01% dan 22,90% berpengaruh pada permintaan produksi.

Alhasil, berdasarkan riset terakhir total ada kurang lebih 62,84% terkendala pandemi dengan indikasi keluhan terjadi pada sektor distribusi, penurunan keuntungan penjualan dan kesulitan modal. 40% sisanya (37,16%) merupakan angka yang dilaporkan gulung tikar, dst...dst...dst..

Menggunakan preposisi hasil riset tsb, katakan dengan menggunakan data di tahun sebelumnya, dari kemekop tentang angka tenaga kerja yang terserap sampai 97%.di sektor UMKM atau sebanyak 120.598.138, bandingkan dengan Kelompok Usaha besar (KUB) yg hanya menyerap 3% atau berkisar 3.619.507 pekerja, maka ada berapa juta angka tenaga kerja yang tidak bisa bekerja dan sebagai akibat dari terjadinya PHK dan gulung tikar usaha di sektor UMKM?

Saat ini semua sektor, khususnya di sektor Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM), sedang dihadapkan pada tantangan besar, yaitu tantangan pandemi virus Covid-19 dan tantangan Industry 4.0.

Oleh karena itu untuk dapat bertahan, pelaku UMKM perlu memiliki kemampuan manajemen dan organisasi yang baik, memastikan inovasi produk sesuai kebutuhan di masyarakat dapat diterapkan, hingga mengoptimalkan strategi pemasaran berbasis digital.

UMKM kita harus bangkit dan bisa terus naik kelas. Tantangan adalah keniscayaan yang harus dihadapi untuk berkembang. Kita perlu beradaptasi dengan membuat strategi dan inovasi dalam menghadapi berbagai tantangan tersebut.