DINAS KETAHANAN PANGAN DAN PERTANIAN KABUPATEN LAMONGAN

Berita

Berita 08 Juli 2024

MONEV PUSLATAN DAN BBPP KETIDAN KE P4S PETERNAK MUDA LAMONGAN KEC. SOLOKURO KAB. LAMONGAN

MONEV PUSLATAN DAN BBPP KETIDAN KE P4S PETERNAK MUDA LAMONGAN KEC. SOLOKURO KAB. LAMONGAN

LAMONGAN (05/07/2024) Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kabupaten Lamongan di wakili oleh Bu Ita Bidang Penyuluhan, Perwakilan Balai Besar Pelatihan Pertanian (BBPP) Ketindan Malang diwakili oleh Bapak Sholihin berserta Perwakilan PUSLATAN KEMENTAN diwakili oleh Bapak Alif melakukan Monitoring dan Evaluasi Penggunaan Dana DAK Fisik Tahun 2023 Pertanian Presisi dan Regeneratif yaitu Instalasi Pertanian Regeneratif di Pusat Pelatihan Pertanian dan Perdesaan Swadaya (P4S) Peternak Muda Lamongan di Kecamatan Solokuro Kabupaten Lamongan.
Kegiatan Monitoring dan Evaluasi ini guna meninjau bantuan dari Kementan terkait dengan Pembuatan Infrastruktur Demplot, Demplot Pertanian Regeneratif serta Sarana Pembelajaran P4S. Monitoring dilakukan dengan cara menggali untuk mendapatkan informasi secara regular berdasarkan indikator tertentu, dengan maksud mengetahui apakah kegiatan yang sedang berlangsung sesuai dengan perencanaan dan prosedur yang telah ditetapkan. Secara prinsip, monitoring dilakukan pada saat kegiatan sedang berlangsung guna memastikan kesesuain proses dan capaian sesuai rencana atau tidak. Bila ditemukan penyimpangan atau kelambanan maka segera dibenahi sehingga kegiatan dapat berjalan sesuai rencana dan targetnya. Jadi, hasil monitoring menjadi input bagi kepentingan proses selanjutnya. Sedangkan Evaluasi dilakukan pada akhir kegiatan, untuk mengetahui hasil atau capaian akhir dari kegiatan atau program. Hasil Evaluasi bermanfaat bagi rencana pelaksanaan program yang sama diwaktu dan tempat lainnya.