DINAS KETAHANAN PANGAN DAN PERTANIAN KABUPATEN LAMONGAN

Berita

Berita 13 November 2024

RELES ANGKA KSA BPS PRODUKSI PADI KABUPATEN LAMONGAN

Berita Resmi Statistik (BRS) adalah media untuk menyampaikan/mengumumkan hasil penyelenggaraan statistik yang telah dilaksanakan oleh BPS, oleh sebab itu pada hari Jumat, tanggal 1 November 2024 BPS Provinsi Jawa Timur melaksanakan kegiatan Press Release, yang dilakukan secara rutin baik dengan cara daring maupun luring (streaming).

Salah satu materi BRS yang menyita perhatian masyarakat Lamongan yang agraris adalah tercatatnya tiga kabupaten dengan total produksi padi (GKG) tertinggi pada 2024 se Provinsi Jawa Timur (angka sementara), yaitu Kabupaten Lamongan (776,95 ribu ton GKG), Kabupaten Ngawi (762, 29 ton GKG), dan Kabupaten Bojonegoro (701, 15 ton GKG). Kondisi ini searah dengan produksi berasnya yang tertinggi juga di Provinsi Jawa Timur, yaitu Kabupaten Lamongan (448,63 ribu ton), Kabupaten Ngawi (440, 16 ribu ton), dan Kabupaten Bojonegoro (404, 86 ribu ton).

Bila dilihat dari luas panennya (angka sementara) tercatat 3 (tiga) kabupaten tertinggi di Provinsi Jawa Timur, yaitu Kabupaten Lamongan (130,89 ribu hektar), Kabupaten Ngawi (121,92 ribu hektar), dan Kabupaten Bojonegoro (130,59 ribu hektar).

GKG: Gabah Kering Giling

Sumber: jatim.bps.go.id/id/pressrelease
lamongankab.bps.go.id/id/pressrelease