Berita

DINAS KESEHATAN KABUPATEN LAMONGAN

DINAS KESEHATAN KABUPATEN LAMONGAN RAIH NILAI SAKIP "AA" (SANGAT MEMUASKAN) DAN CAPAIAN EVALUASI KINERJA PERANGKAT DAERAH TAHUN 2024 DENGAN PREDIKAT (ISTIMEWA)

Berita 06 Maret 2025
DINAS KESEHATAN KABUPATEN LAMONGAN RAIH NILAI SAKIP "AA" (SANGAT MEMUASKAN) DAN CAPAIAN EVALUASI KINERJA PERANGKAT DAERAH TAHUN 2024 DENGAN PREDIKAT (ISTIMEWA)

Dinas Kesehatan Kabupaten Lamongan memperoleh penghargaan dari Bupati Lamongan atas prestasinya dalam Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (SAKIP) dengan predikat AA (Sangat Memuaskan) dan Capaian Kinerja Perangkat Daerah dengan Predikat (Istimewa) pada acara “Akselerasi Reformasi Birokrasi untuk Lamongan Megilan” Kamis (6/3) di Aula Gadjah Mada Pemkab Lt.7.

Penyerahan hasil evaluasi SAKIP kali ini diperuntukkan bagi OPD dan kecamatan se-Kabupaten Lamongan. SAKIP merupakan Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintahan, dimana sistem ini merupakan integrasi dari sistem perencanaan, sistem penganggaran dan sistem pelaporan kinerja, yang selaras dengan pelaksanaan sistem akuntabilitas keuangan. Dalam hal ini, setiap organisasi diwajibkan mencatat dan melaporkan setiap penggunaan keuangan negara serta kesesuaiannya dengan visi misi Kepala Daerah.

"Pada seratus hari kerja saya dan Wakil Bupati Lamongan Mas Dirham akan menuntaskan quick win prioritas. Yang mana didalamnya terdapat isu prioritas yang dibutuhkan masyarakat, diantaranya ada insfratruktur, kesehatan, pendidikan, dan lainnya," kata Pak Yes.

Salam Sehat!

#TETAPSEMANGATUNTUKMANFAAT
#LAMONGANSEHAT
#INDONESIAKUAT
#lamongan #megilan #lamonganmenujukejayaan #dinkeslamongan #pemkablamongan #lamonganmegilan #reformasibirokrasi

CARI

LAPOR!