PUSKESMAS SUGIO KABUPATEN LAMONGAN

Berita

Berita 07 Juli 2023

KECAP MANIS (Kelas Edukasi Calon Pengantin Menuju Pernikahan yang Sehat Dan Harmonis)


Kegiatan KECAP MANIS( Kelas edukasi calon pengantin menuju keluarga harmonis) adalah merupakan kegiatan
inovasi program Keluarga Berencana dalam rangka mencegah stunting. Kegiatan ini merupakan suatu sistem
inovasi kesehatan yang dilaksanakan secara terintegrasi dengan inovasi Gething padu mas gio yang melibatkan
calon pengantin desa bedingin dan kolaborasi dengan banyak program Kesehatan dan lintas sektor serta tokoh
agama dan tokoh masyarakat. Tujuan Kegiatan Kegiatan inovasi KECAP MANIS( kelas edukasi calon pengantin
menuju keluarga harmonis) ini sendiri memiliki tujuan untuk meningkatkan pengetahuan catin tentang kesehatan
reproduksi agar dapat merencanakan keluarga dengan sebaik mungkin sehingga mendapatkan generasi yang
sehat,cerdas dan bebas stunting. Kegiatan ini dihadiri oleh Bpk Kepala Puskesmas Sugio, Ibu Kepala Desa dan
Pihak-pihak terkait yang bersangkutan, Kegiatan inovasi KECAP MANIS ini dilaksanakan di Desa Bedingin
dengan melakukan kelas calon pengantin ,disamping itu dalam kegiatan ini juga bekerjasama dengan lintas
program lain dan lintas sektorpeserta sangat antusias mengikuti kegiatan ini, dan kegiatan ini berjalan lancar
sesuai dengan rencana awal