DINAS PEMBERDAYAAN MASYARAKAT DAN DESA KABUPATEN LAMONGAN

Berita

Berita 29 Desember 2022

JALIN SILAHTURAHMI DAN KEBERSAMAAN MELALUI KEGIATAN SENAM PAGI DAN SARAPAN BARENG DI ALUN-ALUN LAMONGAN

LAMONGAN - Pemerintah Kabupaten Lamongan melalui surat edaran Sekretaris Daerah Kabupaten Lamongan Nomor : 005/723/413.033/2022 tanggal 29 Desember 2022 perihal Undangan Pelaksanaan Senam pagi bersama di Alun-alun Lamongan, menghimbau kepada seluruh Pejabat struktural, pejabat fungsional dan juga staf ditiap OPD untuk ikut menyemarakan kegiatan tersebut.

Sehubungan dengan surat tersebut pagi tadi, Jumat (30/12/2022) Kepala Dinas PMD Kabupaten Lamongan (Bapak M. Zamroni, S.Sos., M.Si) menginstruksikan kepada seluruh personilnya untuk hadir mengikuti kegiatan Senam Pagi tersebut.

Dengan mengenakan Kaos "Inovasi Desa Berjaya" warna Jingga (Orange), Dinas PMD Kabupaten Lamongan sempat menarik perhatian bagi setiap partisipan yang hadir mengikuti Senam pagi tersebut. Menurut Bapak Zamroni, kegiatan tersebut sangat bermanfaat dalam menjalin Silahturahmi antar sesama Pegawai OPD dan menjaga kebersamaan dan kekompakan dengan sarapan bersama-sama di Pendopo Alun-alun Lamongan.

#Senam_Pagi_Alun_alun_Lamongan