DINAS PEMBERDAYAAN MASYARAKAT DAN DESA KABUPATEN LAMONGAN

Berita

Berita 02 Oktober 2024

GELAR APEL PAGI BERNUANSA BATIK NASIONAL, DINAS PMD LAMONGAN TURUT SERTA DALAM PERINGATAN HARI BATIK NASIONAL

LAMONGAN – Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Kabupaten Lamongan menggelar apel pagi dalam suasana berbeda. Segenap pegawai yang hadir menggunakan batik nasional sekaligus melaksanakan edaran terkait Peringatan Hari Batik Nasional tahun 2024, Rabu (02/10/2024).
“Terima kasih atas kedisiplinannya apel pagi yang sudah menjadi kewajiban kita bersama. Terlebih semuanya sudah taat menggunakan batik menyemarakkan Peringatan Hari Batik Nasional,” ucap Kabid Pemberdayaan Usaha Ekonomi Masyarakat Desa, Rahadi Puguh R., SE., MM saat memimpin jalannya Apel Pagi di kantor Dinas PMD Lamongan.
Menurutnya, penggunaan batik nasional merupakan bentuk kecintaan terhadap warisan budaya leluruh khas Indonesia. Lebih lanjut, Hari Batik Nasional adalah hari perayaan nasional Indonesia untuk memperingati ditetapkannya batik sebagai Warisan Kemanusiaan untuk Budaya Lisan dan Nonbendawi (Masterpieces of the Oral and Intangible Heritage of Humanity) pada 2 Oktober 2009 oleh UNESCO.