Maret

05

 2024

HADIRI FORUM PERANGKAT DAERAH TAHUN 2024 DALAM RANGKA PENYUSUNAN RENCANA KERJA PEMBANGUNAN DAERAH TAHUN 2025 DI KANTOR DINAS PU BINA MARGA KABUPATEN LAMONGAN

 dinpmd
 43
 05-Maret-2024

LAMONGAN - Forum Perangkat Daerah merupakan salah satu tahapan dalam proses penyusunan RKPD guna membahas Rancangan Renja Perangkat Daerah sesuai tugas dan fungsi Perangkat Daerah bersama pemangku kepentingan yang diselaraskan dengan hasil musrenbang RKPD di tingkat kecamatan dan pokok-pokok pikiran DPRD.

Hari ini Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Kabupaten Lamongan yang diwakili oleh Kasubbag Perencanaan dan Evaluasi (Bapak Erwin Mahbub Junaidi, SE) didampingi Staf Penyusun Program (M. Zainuddin, SE) berkesempatan hadir dalam Kegiatan Forum Perangkat Daerah yang dilaksanakan oleh Dinas Pekerjaan Umum Bina Marga Kabupaten Lamongan dan bertempat di Aula Dinas PU Bina Marga Kabupaten Lamongan, Selasa (05/03/2024).

Pelaksanaan Pembukaan Forum Perangkat Daerah ini dibuka langsung oleh Kepala Bappelitbangda Kabupaten Lamongan yang sekaligus merangkat sebagai Plt. Kepala Dinas PU Bina Marga Kabupaten Lamongan, yakni Bapak Sujarwo, ST.

Adapun tujuan Forum Perangkat Daerah adalah : 1) Menyelaraskan program dan kegiatan perangkat daerah dengan usulan program dan kegiatan hasil musrenbang RKPD di kecamatan dan pokok-pokok pikiran DPRD; 2) Mempertajam indikator serta target kinerja program dan kegiatan perangkat daerah sesuai tugas dan fungsi perangkat daerah; 3) Menyelaraskan program dan kegiatan antar perangkat daerah dalam rangka optimalisasi pencapaian sasaran sesuai dengan kewenangan dan sinergitas pelaksanaan prioritas pembangunan daerah; 4) Menyesuaikan pendanaan program dan kegiatan prioritas berdasarkan pagu indikatif untuk masing-masing perangkat daerah.

Setelah acara pembukaan selesai dilanjutkan dengan desk pembahasan Ranwal Renja Perangkat Daerah di masing-masing bidang dan dibagi tiga bidang yaitu Bidang Infrastruktur dan Kewilayahan, Bidang Perekonomian dan Sumber Daya Alam, dan Bidang Pemerintahan dan Pembangunan Manusia.

PEMERINTAH KABUPATEN LAMONGAN
Dinas Pemberdayaan Masyarakat Dan Desa

Kontak

Jalan Jaksa Agung Suprapto - Lamongan  Kode Pos : 62214  Telp. : (0322) 321171                .

dinpmd@lamongankab.go.id
(0322) 321171

Pengunjung

Hari Ini 0
Kemarin 0
Minggu Ini 0
Minggu Lalu 0
Bulan Ini 0
Bulan Lalu 0
Tahun Ini 0
Semua 0
#LamonganMegilan
© Dinas Pemberdayaan Masyarakat Dan Desa Kabupaten Lamongan 2023