DINAS PENGENDALIAN PENDUDUK DAN KELUARGA BERENCANA KABUPATEN LAMONGAN

Berita

Berita 23 September 2022

PEMBUKAAN SELANTANG DAN SOTH OLEH BUPATI LAMONGAN DI KELURAHAN SIDOKUMPUL KECAMATAN LAMONGAN


      Bupati Lamongan Dr. Yurohnur Efendi, MBA membuka Sekolah Lansia Tangguh (Selantang) dan Sekolah Orang Tua Hebat (SOTH) di Kelurahan Sidokumpul Kecamatan Lamongan pada hari Selasa tanggal 13 September 2022. Pembukaan dihadiri oleh Ibu Ketua Tim Penggerak PKK Kab. Lamongan Ibu Anis Kartika YUROHNUR, Kepala Bidang KSPK BKKBN Propinsi Jawa Timur, Kepala Dinas PPKB, Camat Lamongan, Lurah Sidokumpul dan Lurah Tumenggungan. 


      Selantang Anggrek dilaksankan Kelurahan Sidokumpul dgn jumlah peserta 30 orang. sedangkan SOTH Teratai dilaksanakan di Kelurahan Tumenggungan dgn jumlah peserta 31 orang. Untuk Selantang akan dilaksanakan 12 Kali pertemuan, setiap dua pekan sekali, sedangkan SOTH akan dilaksanakan 14 kali pertemuan, setiap pekan sekali. Kedua kegiatan tersebut dilaksanakan mulai bulan September dan Desember 2022.

      Diharapkan dengan adanya kegiatan Selantang dapat tetap menumbuhkan semangat kepada lansia dalam mengisi hari2 di usia tuanya.Lansia harus sehat, mandiri dan sejahtera 

Kemudian kegiatan SOTH diharapkan dapat memberikan pengetahuan kepada orang tua dalam mengasuh dan mendidik anak Balitanya. Sehingga bisa mencetak anak2 yg sehat, cerdas dan berkualitas.