Agenda
23 Desember
2024
Apel Senin Pagi 23 Des 2024
Brondong, 23 Desember 2024 – Apel Pagi yang dilaksanakan di Pendopo Kecamatan pada Senin pagi ini, dihadiri oleh seluruh pegawai dan Tenaga Kontrak Kecamatan Brondong. Bertindak sebagai pembina apel, Camat Brondong, Drs. Moch. Machfud, M.M., menyampaikan beberapa hal penting terkait persiapan akhir tahun serta agenda penting yang perlu diperhatikan oleh seluruh pegawai.
Dalam amanatnya, Camat Brondong, Drs. Moch. Machfud, M.M., mengingatkan tentang pentingnya persiapan laporan akhir tahun yang akan segera disusun. “Laporan akhir tahun ini sangat krusial untuk mengevaluasi kinerja kita sepanjang tahun ini. Kami harap semua pihak terkait dapat mempersiapkan dan menyelesaikan laporan ini dengan tepat waktu dan akurat,” ujarnya.