Lainnya
12 Desember
2024
Penertiban Miras
Brondong, 12 Desember 2024 — Kasi Trantibum Kecamatan Brondog Budi Riyatno, S.H. bersama anggota Satpolairud dan Scurity Pelabuhan Perikanan Nusantara Brondong terus menggencarkan upaya penegakan hukum terkait peredaran minuman keras (miras) di wilayahnya. Dalam operasi yang digelar di area Pelabuhan (PPN, petugas berhasil mengamankan puluhan minuman beralkohol tradisional jenis toak.
Operasi ini mendapat apresiasi dari masyarakat setempat yang merasa lega dengan tindakan tegas Satpol PP terhadap peredaran miras ilegal. Mereka berharap pemerintah setempat terus konsisten dalam menjalankan operasi serupa untuk menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Kecamatan Brondong.(@bike).