JELANG PERAYAAN 17 AGUSTUS, CAMAT TURI BERSAMA MUSPIKA TURI MEMBAGIKAN BENDERA MERAH PUTIH
Kamis, 1 Agustus 2024. Camat Turi beserta Muspika membagikan bendera Merah Putih kepada warga dan lembaga sekolah juga para pengguna jalan yang melintas di wilayah Kecamatan Turi.
Camat Turi M. Eko Triprasetyo, menjelaskan bahwa pembagian bendera Merah Putih dalam rangka HUT Kemerdekaan Indonesia merupakan program pusat, yakni gerakan pembagian 10 juta bendera Merah Putih.
"Bendera Merah Putih tidak hanya menjadi identitas dan simbolis pemersatu bangsa, namun didalamnya ada nilai-nilai perjuangan. Pembagian bendera ini diharapkan dapat menggugah rasa cinta, semangat perjuangan, rasa syukur dan jiwa Nasionalisme masyarakat. Karena itu selama bulan Agustus saya menghimbau pada masyarakat untuk mengibarkan bendera Merah Putih." ujarnya .