LATIHAN BERSAMA LING TIEN KUNG KORTOM 4 LAMONGAN DI KECAMATAN TURI
Minggu, 21 Juli 2024 . Ling Tien Kung (LTK) merupakan terapi olah tubuh yang tak asing bagi warga Kota Madiun. Meski bisa dilakukan segala usia, olah tubuh ini lebih banyak diikuti oleh lansia. Terutama, yang sebelumnya memiliki keluhan tertentu. Camat Turi beserta Staf menghadiri kegiatan Latihan Bersama Ling Tien Kung yang di laksanakan di halaman kantor Kecamatan Turi . "Seiring bertambahnya usia, sistem metabolisme manusia semakin menurun. Akibatnya, tubuh pun rentan terhadap penyakit. Baik dari luar maupun dari dalam. Untuk menghindari hal-hal tersebut terjadi, menjaga pola hidup sehat menjadi pilihan utama. Salah satunya dengan olahraga", ujar Camat Turi Eko.
"Ling Tien Kung terdiri dari tiga gerakan. Yakni, gerakan dasar untuk penyembuhan, peremajaan tubuh, dan penyempurnaan. Kalau sudah melalui tiga tahapan ini, niscaya hidup akan lebih sehat dan bahagia,’’ tutur Instruktur LTK Lamongan.