BAGIAN PROTOKOL DAN KOMUNIKASI PIMPINAN

Arsip Artikel

Gathering Pimpinan Badan Usaha bersama Bupati Lamongan

Dalam rangka memperingati Bulan K3 (Keselamatan dan Kesehatan Kerja) Nasional Tahun 2024, Komunitas K3 Lamongan melaksanakan Gathering Pimpinan Badan Usaha bersama Bupati Lamongan Yuhronur Efendi pada Selasa (27/2) di Hall Lantai 2 Mahkota Hotel Lamongan. Pada kesempatan tersebut Bupati Yes juga menyerahkan secara langsung penghargaan K3 yang diperoleh 48 perusahaan di Lamongan dari Gubernur Jatim pada Bulan Januari lalu. Dikatakan Pak Yes bahwa penghargaan yang diterima, baik oleh beliau sebagai Pembina K3 Terbaik hingga penghargaan zero accident, P2 HIV/AIDS, dan Sistem Manajemen K3 (SMK3) ini atas kerjakeras,  kinerja, dan komitmen perusahaan di Lamongan untuk menerapkan keselamatan kerja pada seluruh pekerjanya. "Alhamdulillah dari segala dinamika yang ada, berbagai capaian dapat kita raih, melampaui target, ekonomi juga IPM meningkat. Hal ini saya sampaikan untuk mendorong dan menumbuhkan optimisme menatap masa depan," kata Pak Yes. Selain itu, diungkapkan pula oleh Pak Yes bahwa akhir-akhir ini Lamongan banyak dilirik para investor. Terlebih karena iklim kerja di Lamongan yang dianggap kondusif dan cukup terjangkau untuk operasional perisahaan. "Baru-baru ini saya banyak menerima investor di Lamongan, juga yang akan melakukan prelokasi dari beberapa daerah ke Lamongan. Bagi mereka iklim ketenagakerjaan di Lamongan cukup baik dan kondusif, juga cukup terjangkau untuk operasional perusahaan yang mengelola, jadi iklim di Lamongan ini cukup menarik bagi para investor. Terima kasih untuk Komunitas K3 Lamongan yang telah dengan baik membina iklim-iklim itu, saya harap 48 perusahaan yang telah menerima penghargaan ini dapat diikuti perusahaan lainnya, mampu menjaga dan konsisten menjadikan K3 sebagai budaya yang terus berkelanjutan," imbuhnya. Dilaporkan Ketua Komunitas K3 Lamongan Benny Pradana, bahwa pelaksanaan kegiatan ini ditujukan untuk menumbuhkan semangat dan menjaga silaturrahmi perusahaan dengan pemerintah provinsi dan daerah agar dapat terus bersinergi menjaga komitmen budaya K3 di tempat kerja masing-masing. "Kami harapkan pula perusahaan yang belum merealisasikan budaya K3 dapat bergerak untuk mengimplementasikannya," lapornya. Hadir pula memberikan sambutan secara daring, Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Provinsi Jawa Timur Himawan Estu Bagijo. Tidak hanya itu, hadir pula sebagai narasumber seminar dr. Era Catur Prasetya dari RSM Lamongan menyampaikan materi dengan tema Peran Penting K3 untuk Mewujudkan Kesehatan Mental di Tempat Kerja guna Keberlangsungan Usaha. (dir)

Selengkapnya
Pelayanan Gratis Hingga Pasar Murah Meriahkan Bakti Sosial di Kecamatan Laren

Pemerintah Kabupaten Lamongan menggelar Bakti Sosial yang menyediakan berbagai pelayanan gratis, bantuan sosial, hingga Operasi Pasar Murah, Senin (26/2), di Balai Desa Laren, Kecamatan Laren. Bakti Sosial ini merupakan bagian rangkaian Peringatan 3 Tahun Kepemimpinan Yuhronur Efendi dan Abdul Rouf sebagai Bupati dan Wakil Bupati Lamongan.Dalam sambutannya, Bupati YES mengucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat atas kepercayaan yang diberikan, sekaligus rasa syukur karena di tengah berbagai persoalan yang dihadapi, Pemerintah Kabupaten Lamongan terus mampu menorehkan prestasi.“Alhamdulillah tiga tahun pemerintahan di tengah dinamika yang ada dengan berbagai persoalan, kita semua dapat melaksanakan tugas-tugas amanat pembangunan yang kita tuangkan di RPJMD secara on the track, bahkan melampaui target. Kita terus berusaha meneruskan program yang merupakan janji politik kami, yang kita tuangkan ke dalam 11 program kerja,” ungkapnya.Terdapat berbagai pelayanan yang diberikan gratis pada acara ini, di antaranya adalah layanan administrasi kependudukan, perpustakaan digital, perizinan, tera dan halal MUI, konseling gizi, konseling keluarga berencana, konseling dengan psikolog, hingga layanan oleh dokter spesialis anak dan spesialis penyakit dalam. Selain itu, juga dibagikan 1.000 makanan gratis. Tak heran, Bakti Sosial ini mampu menarik minat warga Laren dan sekitarnya untuk datang dan meramaikan.Setelah kemarin hadir di Lamongan Kota, Operasi Pasar Murah juga turut diadakan pada Baksos di Kecamatan Laren ini sebagai upaya membantu masyarakat memenuhi kebutuhan pokok. Yang disediakan di antaranya, beras dengan harga Rp51.000 per 5 kg, gula dengan harga Rp15.000 per kg, dan minyak goreng dengan harga Rp11.000 per liter.Bantuan Sosial juga diberikan kepada sejumlah Lembaga Kesejahteraan Sosial Anak (LKSA), yakni kepada LKSA Nurul Huda dan LKSA Al-Furqon, masing-masing sebesar Rp13.500.000. Tak hanya itu, Pemkab Lamongan juga menyerahkan sertifikat wakaf kepada beberapa Lembaga Masyarakat, di antaranya Perserikatan Muhammadiyah Desa Solokuro, Perkumpulan NU Desa Latukan, Perkumpulan NU Desa Kendalkemlagi, Muhammadiyah Desa Keduyung, dan Perkumpulan NU Ranting Tamanprijek.Salah satu capaian kepemimpinan Pak YES yang mendapat sorotan adalah keberhasilan dalam program Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL). Nursuliantoro, Kepala Kantor Pertanahan Kabupaten Lamongan, mengapresiasi capaian PTSL Kabupaten Lamongan yang sangat tinggi bahkan masuk kategori terbanyak di antara kabupaten lain di seluruh Indonesia.“Terima kasih atas dukungan Bupati beserta jajaran dalam pembebasan biaya 0 bebas BPHTB, sehingga PTSL Lamongan menjadi percontohan nasional. Kanwil BPN Jatim juga telah memberi apresiasi, dan akan mendapat penghargaan PTSL terbaik dan terbanyak se-Indonesia,” tuturnya.

Selengkapnya
Edukasi Haji-Umroh Sejak Dini, WBL Adakan Manasik Haji Cilik

Guna memberikan edukasi terkait pelaksanaan ibadah haji dan umroh utamanya pada anak usia dini, Manajemen Wisata Bahari Lamongan (WBL) berkolaborasi dengan IGABA (Ikatan Guru Aisyiyah Bustanul Athfal) dan PT. Sutra Tour Hidayah, melaksanakan kegiatan Manasik Haji Cilik Massal di Interium Parkir Timur WBL pada Senin (26/2). Hadir pada kesempatan tersebut Bupati Lamongan Yuhronur Efendi untuk membuka pelaksanaan kegiatan. Bupati Yes juga menyampaikan terima kasih atas inisiatif Manajemen WBL untuk menyelenggarakan kegiatan Manasik Haji Cilik, dimana menurut beliau hal ini merupakan pondasi yang baik bagi anak-anak, khususnya dalam mengenal tentang Rukun Islam. "Saya menyampaikan terima kasih kepada Manajemen WBL yang berinisiatif mengadakan kegiatan manasik haji yang dimulai dari anak-anak TK. Kita semua yakin bahwa sebenarnya ini akan memberikan sebuah pondasi yang baik bagi anak-anak, khususnya pengetahuan tentang Rukun Islam mulai dari syahadat sampai dengan Haji, dan sekarang diperkenalkan manasik haji di tempat ini," kata Pak Yes. Selain itu, diungkapkan Pak Yes bahwa sebagaimana yang disampaikan Manajemen WBL bahwa kegiatan manasik haji pada hari ini merupakan tahap perkenalan, yang nantinya tidak hanya untuk anak PAUD-TK namun juga manasik haji tingkat SMP hingga SMA. "Pak Ahmad tadi sudah menyampaikan ke kami bahwa nanti ini akan bisa ditempati tidak hanya manasik untuk anak-anak, tapi juga manasik-manasik yang lain, yang penting lagi nilai-nilai yang diajarkan di sini akan terus bisa diingat oleh anak-anak, bisa menjadi budi pekerti yang lebih baik, serta harapannya dengan manasik ini mereka mempunyai keinginan yang besar untuk bisa melaksanakan ibadah umroh dan haji ke Mekah dan Madinah," imbuh Pak Yes. Diungkapkan Direktur Utama PT. Bumi Lamongan Sejati Ahmad Salim, bahwa kegiatan ini merupakan event terkait Manasik Haji yang pertama kali diselenggarakan di WBL. Ia berharap pemilihan kegiatan Manasik Haji (edukasi bidang keagamaan) sebagai pilot project  wahana edukasi di WBL ini dapat menjadi role model wisata lain. "Event terkait Manasik Haji Massal ini pertama kali yang terselenggara di Wisata Bahari Lamongan selama berdiri 19 tahun, jadi kami buat event ini menunjukkan bahwa wisata bahari Lamongan PT. Bumi Lamongan sejati berdiri untuk bagaimana bisa membawa manfaat untuk para anak-anak, karena tempat kami selain untuk anak-anak terhibur dengan wahana-wahana kami, kami juga berharap bagaimana bisa kita memberikan edukasi kepada anak-anak kita," ungkap Ahmad. Dalam kegiatan tersebut juga hadir Penceramah Agama K.H. Ahmad Anwar Zahid dari Bojonegoro. (dir)

Selengkapnya
Khotmil Qur'an 3 Tahun Kepemimpinan Bupati dan Wakil Bupati Lamongan

Mengawali rangkaian kegiatan Peringatan 3 Tahun Kepemimpinan Bupati Lamongan Yuhronur Efendi dan Wakil Bupati Lamongan Abdul Rouf, Pemerintah Kabupaten Lamongan menggelar pelaksanaan Khotmil Qur'an pada Senin (26/2) di Pendopo Lokatantra. Khotmil Qur'an ini juga diikuti oleh OPD dan seluruh kecamatan juga lembaga sekolah di Kabupaten Lamongan secara daring. Diungkapkan Bupati Yes, Khotmil Qur'an dipilih untuk mengawali rangkaian kegiatan ini dimaksudkan agar setiap kegiatan yang dilakukan kedepannya selalu diliputi rahmat dan keberkahan dari Allah SWT. Beliau juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh OPD juga masyarakat Lamongan yang secara kolaboratif dengan semangat inklusivitas menciptakan sebuah energi positif dalam melaksanakan semua yang menjadi program pemerintah. "Kami selalu berupaya untuk terus-menerus melakukan, memenuhi, dan menyempurnakan segala yang menjadi janji-janji politik yang kita tuangkan dalam RPJMD Lamongan. Kami juga tentu terus berupaya semaksimal mungkin selama sisa masa jabatan kami, untuk terus menuntaskan segala program-program yang belum dapat terlaksana. Mudah-mudahan apa yang kita lakukan ini menjadi kebarokahan dan kebermanfaatan bagi seluruh masyarakat," ucap Pak Yes. Dilaporkan Sekda Lamongan Moh. Nalikan, rangkaian kegiatan Peringatan 3 Tahun Kepemimpinan Bupati dan Wakil Bupati Lamongan ini diawali oleh Khotmil Qur'an, kemudian dilanjutkan dengan kunjungan ke Panti Asuhan serta Bakti Sosial di beberapa wilayah di Lamongan, Sholawat dan Temu Generasi Muda. "Insyaallah dalam minggu ini kita lakukan rangkaian kegiatan tersebut, mudah-mudahan menandai 3 tahun kepemimpinan beliau ini kita senantiasa diberikan rahmat untuk mendukung kesuksesan membangun, memajukan, dan mencapai kejayaan Lamongan yang berkeadilan. Mudah-mudahan semua bisa berjalan lancar dan Lamongan menjadi kabupaten yang maju," ucap Moh. Nalikan. (dir)

Selengkapnya
Pertandingan Persahabatan Futsal Tuli Se-Plat S Jatim Tahun 2024 Digelar di Lamongan

Pertandingan Persahabatan Futsal Tuli Tahun 2024 yang bertemakan 'Fourfeo Silaturahmi Futsal Tuli tingkat Plat S', Minggu (25/2) dilaksanakan di Kabupaten Lamongan, tepatnya di Gedung Sport Center Lamongan. Bupati Lamongan Yuhronur Efendi hadir untuk membuka pelaksanaan pertandingan yang diikuti oleh 4 kota dengan Plat S di Jawa Timur, yakni Lamongan, Bojonegoro, Gresik, dan Tuban.Pada kesempatan tersebut, Pak Yes berharap melalui pertandingan persahabatan ini akan muncul atlet-atlet futsal tuli profesional dari Jawa Timur."Saya ucapkan selamat datang, selamat bertanding di Kota Lamongan. Kami atas nama Pemerintah Kabupaten Lamongan senang sekali bahwa kegiatan ini bisa terselenggara, dan kami harap ini nanti bisa berjalan dengan sukses dan lancar. Tentu kami juga berharap nanti akan lahir para atlet-atlet yang berprestasi dari pertandingan di tempat ini," harap Pak Yes.Pertandingan Persahabatan Futsal Tuli tingkat Plat S ini merupakan kali pertama digelar di Lamongan. (dir)

Selengkapnya
Puncak Peringatan Hari Peduli Sampah Nasional Tahun 2024, Lamongan Hijaukan Lapangan Gajah Mada

Dalam rangka Puncak Peringatan Hari Peduli Sampah Nasional Tahun 2024, Pemerintah Kabupaten Lamongan bekerjasama dengan Bank Jatim dan Bank BRI Cabang Lamongan melaksanakan penanaman 250 pohon penghijauan di Kawasan Lapangan Gajah Mada, Jum'at (23/2). Adapun 250 pohon yang ditanam ini yakni Pohon Tabebuya, Trembesi, Ketapang Kencono, juga bambu.Bupati Lamongan Yuhronur Efendi yang hadir pada kesempatan tersebut mengatakan bahwa penanaman ini diharapkan dapat menambah penghijauan di Kawasan Gajah Mada, juga menambah progres pembangunan Gajah Mada. Hal ini sebagaimana yang diharapkan Bupati Yes, agar ruang publik kedua setelah Alun-alun Lamongan ini bisa cepat terselesaikan."Beberapa kali kita kunjungi, ini sudah ada perubahan-perubahan, setidaknya lebih bersih, lebih bagus dilihat. Ini terus dilanjutkan, hari ini kita menanam beberapa pohon yang berasal dari sumbangan beberapa Bank BUMN yang ada di Lamongan. Terima kasih, karena tentu dengan tanaman ini Gajah Mada bisa lebih hijau, ini sebagaimana mimpi kita menjadikan Kawasan Gajah Mada ini sebagai ruang publik kedua setelah Alun-alun, dan kita harapkan menjadi peningkat kebahagiaan masyarakat," kata Pak Yes.Selain itu, Pak Yes juga mengajak seluruh instansi dan organisasi perangkat daerah di Lamongan untuk terus bersama bersemangat memperbaiki Gajah Mada. "Selamat dan sukses. Mari kita bersemangat, mari kita terus memperbaiki, memperindah, sehingga Kawasan Gajah Mada ini bisa berfungsi sebagaimana yang kita harapkan bersama," tambah Pak Yes.Dilaporkan Asisten Ekonomi dan Pembangunan Setda Lamongan Edy Yunan Achmadi, bahwa pembangunan Kawasan Lapangan Gajah ini terus diupayakan progresnya setiap tahunnya. Di tahun 2024 ini diungkapkan Edy Yunan Achmadi akan dilanjutkan pembangunan Co-Working Space, mulai dilaksanakannya pematangan lahan di sekitar Co-Working Space, juga pengerasan jalan akses masuk."Jalan masuknya akan direncanakan mulai pintu gerbang dan bisa memutar tapi baru pengerasan, juga penerangan lampu jalan sekitar 15 unit, termasuk ada penyediaan toilet, 6 toilet. Tahun ini juga dilakukan pemeliharaan sarana dan prasarana," lapornya. (dir)

Selengkapnya