Pelaksanaan Uitzet / Penentuan Titik Nol Lokasi Pekerjaan Pembangunan/Perbaikan Gudang Pakan Silase di Kelompok Tani Ternak

Posted By Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan | 07 Juni 2023

Dalam rangka pelaksanaan pekerjaan pembangunan dan perbaikan gudang pakan silase TA. 2023, Disnakeswan Lamongan melalui Bidang Budidaya melaksanakan Uitzet/Penentuan Titik Nol lokasi Pekerjaan Pembangunan/perbaikan Gudang Pakan Silase di Kelompok Tani Ternak, yang dilaksanakan pada rabu (7/7) diantaranya adalah:
- KTT. Sumber Rejeki Desa Sumbersari Kec. Sambeng
- KTT. Thoriqussalam Desa Lamongrejo Kec. Ngimbang
- KTT. Bendo Mulyo Desa Mojorejo Kec. Modo

pengerjaan dilaksanakan dengan Penentuan titik Nol di 3 lokasi kelompok tani ternak yang akan dilakukan pembangunan Gudang Pakan Silase sehingga sesuai dengan perencanaan awal (gambar Gudang Pakan Silase). Baik Pihak pertama maupun pihak kedua maupun penerima manfaat pembangunan Gudang Pakan Silase sesuai Prosedur.

Kegiatan ini dihadiri oleh Kepala Bidang Budidaya, Pejabat Fungsional Pengawas Pakan, Perwakilan Perkim, Korwil, Petugas Wilayah serta Konsultan Pengawas Pihak Kedua.

dengan ini pekerjaan akan dapat segera dilaksanakan, dan selanjutnya adalah pembersihan lahan dan melakukan koordinasi antara pihak kedua dengan kelompok penerima di lokasi 3 KTT.