PUSKESMAS TURI KABUPATEN LAMONGAN

Agenda

Agenda 21 November 2023

Jangan Menunda Pengobatan TBC

Tuberkulosis (TBC) adalah penyakit menular yang bisa disembuhkan. Bakteri TBC menular melalui udara dan dapat terhirup oleh siapa pun. Tetapi, TBC sulit menyerang kalau daya tahan tubuh kita baik.

TBC dapat dicegah dan diobati. Pengobatan TBC juga disediakan gratis di seluruh Puskesmas. Kalau ada yang bergejala batuk terus menerus disertai demam, lemas, nafsu makan dan berat badan menurun, segera periksakan ke Puskesmas.

Pengobatan harus dijalankan sesuai dengan aturannya yakni selama 6-8 bulan, yang terbagi menjadi dua tahap. Tahap pertama yaitu fase intensif (obat di minum setiap hari dalam waktu 2 atau 3 bulan) dan tahap kedua yaitu fase lanjutan (obat diminum 3x seminggu selama 4 atau 5 bulan).

Yuk mari bersama upayakan pengobatan sebaik mungkin untuk dapat sembuh. Jangan tunda2 pengobatan ya, segera periksa dan obati TBCnya. Semua pasti bisa sembuh. Semangat yaa SobatTOSS 😊❤