PUSKESMAS TURI

Arsip Artikel

Seri TOGA-Jeruk Nipis

Jeruk Nipis memiliki banyak manfaat untuk kesehatan seperti meningkatkan kekebalan tubuh, mencegah penyakit kanker, diabetes, animea, hingga menjaga kesehatan jantung. Punya rasa asam yang menyegarkan membuat jeruk nipis sering menjadi bahan pelezat makanan, terutama makanan berkuah, seperti soto, sop, mie atau sambal. Meskipun ukurannya kecil, tapi menambahkan perasan jeruk nipis ke dalam makanan atau minuman,  ternyata bisa membantumu memenuhi kebutuhan vitamin dan mineral harian. Buah ini kaya akan vitamin C dan nutrisi lainnya yang bermanfaat untuk kesehatan. Yuk cek kandungan nutrisi dan manfaatnya!Kandungan Nutrisi Jeruk NipisBerikut ini kandungan nutrisi yang terdapat dalam 67 gram jeruk nipis:Kalori: 20 kkal.Karbohidrat: 7 gram.Protein: 0,5 gram.Serat: 1,9 gram.Vitamin C: Memenuhi 22 persen kebutuhan harian.Zat besi: Memenuhi 2 persen kebutuhan harian.Kalsium: Memenuhi 2 persen kebutuhan harian.Vitamin B6: Memenuhi 2 persen kebutuhan harian.Thiamin: Memenuhi 2 persen kebutuhan harian.Potasium: Memenuhi 1 persen kebutuhan harian.Selain itu, jeruk ini juga mengandung nutrisi lainnya, seperti riboflavin, niacin, folat, fosfor, natrium, tembaga, kalium, hingga magnesium.Manfaat Jeruk Nipis untuk KesehatanBerkat nutrisi yang terdapat di dalamnya, membuat buah yang kecil dan memiliki kulit berwarna hijau ini memiliki banyak manfaat untuk kesehatan.Berikut manfaat jeruk nipis untuk kesehatan:1. Meningkatkan kekebalan tubuhKandungan vitamin C pada jeruk nipis yang tinggi bisa membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Menurut penelitian, mengonsumsi nutrisi tersebut bisa mempersingkat durasi dan tingkat keparahan pilek karena kekebalan tubuh yang bekerja optimal.Melansir dari jurnal Antioxidant, vitamin C yang terdapat dalam jeruk nipis mampu meningkatkan produksi sel darah putih. Hasilnya, tubuh akan lebih terlindungi dari berbagai paparan yang memicu infeksi dan penyakit.Selain vitamin C, buah ini juga merupakan sumber antioksidan yang bisa menjaga sel-sel tubuh dari kerusakan akibat radikal bebas.2. Mencegah penyakit kankerTanaman jeruk mengandung senyawa sekunder, seperti limonoid yang banyak terdapat daun, kulit buah, biji, hingga bulir jeruk. Senyawa tersebut berfungsi untuk mencegah perkembangan sel kanker dalam tubuh. Selain itu, buah ini mengandung vitamin C yang sangat tinggi. Salah satu manfaat dari vitamin C sebagai antioksidan untuk tubuh. Dengan terpenuhinya antioksidan, maka tubuh akan terlindungi dari paparan radikal bebas yang meningkatkan kerusakan sel pemicu kanker. Meski begitu, masih membutuhkan studi lebih lanjut mengenai khasiatnya terhadap penyakit kanker.3. Mencegah diabetesBukan hanya membatasi asupan makanan dan minuman yang manis, kamu bisa mencegah diabetes dengan mengonsumsi jeruk nipis. Kandungan serat dalam buah ini mampu menurunkan kadar gula darah dengan mengatur penyerapan gula ke dalam aliran darah.4. Mencegah anemiaTubuh membutuhkan asupan vitamin C untuk mengoptimalkan penyerapan zat besi. Ketika tubuh tidak dapat menyerap zat besi dengan baik, maka produksi sel darah merah yang sehat akan terganggu, sehingga memicu anemia.Nah, agar kamu terhindar dari kondisi anemia, pastikan kamu memenuhi kebutuhan vitamin C. Caranya bisa dengan mengonsumsi buah jeruk agar penyerapan zat besi menjadi maksimal.5. Melancarkan pencernaanSifat asam dalam buah ini bisa membantu air liur memecah makanan. Selain itu, kandungan flavonoid dalam air perasan buah tersebut juga bisa merangsang pengeluaran enzim-enzim pencernaan.Dengan begitu, mengonsumsi jeruk nipis bisa merangsang pergerakan usus yang membuat pencernaan menjadi lebih lancar, sehingga kamu pun bisa terhindar dari sembelit.6. Membantu menurunkan berat badanSelain memperlancar pencernaan, kandungan asam sitrat pada jeruk ini juga bisa meningkatkan laju metabolisme tubuh. Hal ini berdampak pada pembakaran kalori yang lebih banyak. Metabolisme tubuh yang optimal juga bisa mengurangi penyimpanan di lemak. Itulah mengapa menurunkan berat badan menjadi manfaat jeruk nipis untuk kesehatan yang sudah populer.7. Mengatasi gangguan pernapasanKamu mungkin pernah mendapat anjuran untuk meminum air jeruk ini untuk mengatasi batuk atau sakit tenggorokan. Nyatanya, salah satu manfaat jeruk nipis untuk kesehatan adalah mengurangi rasa sakit pada tenggorokan akibat batuk. Hal itu berkat kandungan vitamin C dan minyak atsiri di dalamnya.8. Menjaga kesehatan kulitVitamin C yang sangat tinggi pada buah jeruk ini dapat membantu tubuh memproduksi kolagen lebih baik untuk kesehatan kulit. Selain itu, vitamin C juga bisa mencegah munculnya tanda-tanda penuaan dini pada kulit, seperti kulit kusam, kerutan halus, hingga bercak hitam.Sebuah penelitian dalam The American Journal of Clinical Nutrition mengatakan, wanita yang mengonsumsi lebih banyak vitamin C berisiko lebih rendah memiliki keriput dan kerutan halus pada kulit.Jadi, tidak ada salahnya memenuhi kebutuhan vitamin C dengan mengonsumsi jeruk nipis.9. Mencegah batu ginjalBatu ginjal dapat terbentuk ketika urine mengandung kalsium, oksalat, dan asam urat yang sangat tinggi. Ketiga kandungan tersebut dapat mengendap dan membentuk kristal yang mengeras, yang bernama batu ginjal.Buah jeruk, seperti jeruk nipis mengandung asam sitrat yang mampu mencegah pembentukan batu ginjal. Hal ini berkat kandungan sitrat yang meningkat, sehingga mengikat mineral pembentuk batu ginjal.10. Menjaga kesehatan jantungJeruk nipis menjadi salah satu buah sitrus yang mengandung magnesium dan potasium yang sangat baik untuk kesehatan jantung. Terpenuhinya kebutuhan potasium mampu menurunkan tekanan darah dan melancarkan sirkulasi aliran darah.11. Menurunkan peradangan dalam tubuhVitamin C dalam buah ini mampu menurunkan risiko peradangan dalam tubuh. Jadi, rutin mengonsumsi air jeruk nipis bisa mengatasi gejala arthritis yang terjadi.Nah, itulah beberapa manfaat jeruk nipis untuk kesehatan tubuh. Bagaimana, tertarik untuk mencobanya?

Selengkapnya
Seri TOGA-Kayu Manis

“Kayu manis atau Cinnamomum verum adalah herbal yang mengandung antioksidan berupa kolin dan betakaroten. Salah satu manfaat kayu manis yang penting untuk kesehatan adalah meningkatkan kekebalan tubuh.”Kayu manis atau Cinnamomum adalah sejenis pohon yang menghasilkan rempah. Tanaman ini masuk dalam jenis rempah yang berasal dari bagian dalam kulit yang kering dengan aroma yang kuat, pedas, dan manis. Masyarakat memanfaatkan rempah ini dalam makanan bakar manis, anggur panas, dan medis.Menariknya, kayu manis merupakan salah satu bumbu rempah tertua yang pernah digunakan. Tercatat, pemakaiannya pada wilayah Mesir Kuno adalah sekitar 5000 tahun lalu. Selain itu, masyarakat juga memanfaatkan rempah ini sebagai suplemen untuk banyak masalah kesehatan. Misalnya, perut kembung, jantung, kulit, dan radang sendi.Khasiat Kayu Manis untuk KesehatanAda banyak sekali nutrisi penting yang terkandung dalam kayu manis. Mulai dari karbohidrat, kalsium, besi, magnesium, fosfor, kalium, hingga vitamin. Selain itu, kayu manis juga mengandung kolin, beta karoten, alfa karoten, beta cryptoxanthin, likopen, lutein, dan zeaxanthin. Terdapat juga vitamin B dan K.Kayu manis memiliki kandungan antioksidan yang lebih tinggi ketimbang cengkeh dan oregano. Beberapa manfaatnya, antara lain:1. Menurunkan berat badanKandungan dalam kayu manis dapat membantu meningkatkan metabolisme tubuh dan pembakaran lemak. Dalam sebuah penelitian, tanaman herbal ini bisa meningkatkan thermogenesis (produksi panas tubuh) hingga 20 persen. Dengan kata lain, tanaman ini dapat membantu membakar lebih banyak kalori. Selain itu, rempah-rempah dengan aroma khas ini juga bisa mengurangi nafsu makan dan membantu tubuh lebih mudah mencerna lemak dan karbohidrat. Alhasil, proses ini akan mencegah nutrisi tersimpan sebagai lemak.2. Baik untuk pengidap diabetesAir rebusan tanaman herbal ini juga baik untuk pengidap penyakit kencing manis. Sebab, kandungannya dapat mengurangi resistensi insulin dengan meningkatkan sensitivitas insulin. Dengan begitu, kadar gula darah dapat terkontrol dengan baik.Ketika memasuki tubuh, kandungan dalam herbal ini bekerja pada sel otot yang membantu mengubah gula menjadi energi. Alhasil, kadar gula darah jadi lebih stabil.3. Meredakan kram menstruasiBagi wanita yang sering mengalami kram saat menstruasi, cobalah minum satu cangkir air rebusan kayu manis secara teratur setiap hari. Sifat antispasmodik (antikejang atau kontraksi) pada rempah satu ini efektif mengurangi rasa sakit yang muncul akibat menstruasi.4. Meningkatkan kekebalan tubuhMinuman yang ajaib ini juga kaya akan antioksidan polifenol dan proanthocyanidins yang bisa meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Sifat antivirus, antibakteri, dan antijamurnya membantu mengurangi kemungkinan berkembangnya berbagai masalah, seperti gangguan pernapasan dan sakit jantung.5. Mengatasi kista ovariumSindrom ovarium polikistik adalah gangguan hormonal yang menyebabkan tumbuhnya kista kecil pada bagian luar ovarium yang tengah mengalami pembengkakan. Untuk mengurangi ukuran kista, kamu bisa mengonsumsi minuman sehat ini. Selain itu,  tanaman ini juga membantu membuat siklus menstruasi lebih teratur.6. Mengatasi gejala human immunodeficiency virus (HIV) HIV adalah virus yang secara perlahan merusak sistem kekebalan tubuh manusia. Jika tak mendapatkan penanganan yang tepat, HIV bisa berujung pada penyakit AIDS. Guna mencegah keparahan penyakit, kamu bisa mengonsumsi air kayu manis.Tanaman herbal hasil ekstraksi varietas Cassia ini efektif membantu melawan HIV-1, jenis virus HIV yang paling umum pada manusia. Namun, penelitian lebih lanjut perlu dilakukan untuk memastikan kegunaan ini.7. Mengurangi peradanganOrang yang mengidap nyeri sendi atau radang sendi juga sebaiknya minum air rebusan kayu manis. Berkat sifat antiinflamasinya, minuman ini membantu mengurangi rasa sakit yang berlebihan akibat peradangan. Cara kerjanya dengan meningkatkan sirkulasi darah, sehingga bisa menghambat perkembangan kondisi seperti radang sendi.8. Mengatasi luka kronis Senyawa antimikroba dalam minuman sehat ini efektif membantu mengatasi luka kronis. Guna mendapatkan manfaatnya, kamu bisa mencampurnya dengan peppermint. Gabungan keduanya mampu mempercepat proses penyembuhan luka.9. Menurunkan risiko penyakit kardiovaskularKayu manis mengandung Cinnamaldehyde, senyawa yang mampu menurunkan tekanan darah. Selain itu, senyawa tersebut juga mampu meningkatkan fungsi normal jantung.Studi dalam Critical Reviews in Food Science and Nutrition menyebutkan, mengonsumsi setidaknya 1,5 gram atau sekitar ¾ sendok teh kayu manis setiap hari mampu menurunkan kadar trigliserida, kolesterol total, dan kolesterol jahat dalam tubuh. Alhasil, potensi penyakit kardiovaskular bisa menurun.10. Mencegah multiple sclerosisMultiple sclerosis adalah penyakit yang berpotensi melumpuhkan sistem saraf pusat, otak, dan sumsum tulang belakang manusia. Namun, tingkat keparahan penyakit ini dapat menurun dengan mengonsumsi air rebusan kayu manis. .Sifat antiinflamasi tanaman ini dapat menurunkan intensitas gangguan. Selain itu, rempah tersebut juga dapat melindungi sel T regulator yang berperan dalam mengatur kekebalan tubuh.11. Mengatasi masalah lambungTak ketinggalan, tanaman herbal ini juga efektif meredakan gejala gastritis atau peradangan dinding lambung. Namun, pengidapnya juga perlu menghindari makanan pedas, berlemak, berminyak, dan asupan kafein yang berlebihan.Tak hanya kayu manis, kamu juga bisa memanfaatkan akar manis atau licorice untuk mengatasi masalah lambung. 12. Menurunkan risiko penyakit neurodegeneratifStudi dalam Pharmacological Research menyebutkan, senyawa tertentu yang terdapat dalam kayu manis efektif menghambat penumpukan protein otak. Ini merupakan salah satu ciri penyakit Alzheimer.Selain itu, studi lain juga menyebutkan, kayu manis membantu melindungi neuron, menormalkan tingkat neurotransmitter, dan meningkatkan fungsi motorik. Namun, perlu adanya studi klinis lanjutan pada manusia.13. Melindungi tubuh dari kankerSecara keseluruhan, buktinya terbatas pada penelitian tabung reaksi dan hewan, yang menunjukkan bahwa ekstrak kayu manis dapat melindungi dari kanker. Namun, secara garis besar, tanaman herbal ini bekerja dengan menghambat pertumbuhan sel kanker dan pembentukan pembuluh darah pada tumor. Proses tersebut menjadi racun bagi sel kanker dan menyebabkan kematian sel. Selain itu, cinnamaldehyde dapat memblokir ekspresi protein tertentu yang terlibat dalam pertumbuhan kanker. Namun, perlu adanya studi lanjutan untuk membuktikan efektivitas tersebut pada manusia.Itu tadi berbagai manfaat kayu manis untuk kesehatan yang jarang diketahui. Untuk mengonsumsinya, rebus secangkir air dan tambahkan ½ sendok kayu manis bubuk selama 5 menit. Guna menambah cita rasa, kamu bisa mencampurnya dengan 1 sendok teh madu.Namun, pastikan untuk membatasi asupannya sehingga tidak berlebihan dan memicu efek samping pada tubuh. Beberapa efek sampingnya termasuk risiko kerusakan organ hati, penurunan kadar gula darah, hingga memicu gangguan pernapasan.

Selengkapnya
Seri TOGA-Temulawak

Temulawak sudah digunakan sebagai obat tradisional oleh masyarakat Tionghoa sejak lama. Tumbuhan yang memiliki nama ilmiah curcuma xanthorrhiza memang berkhasiat dalam membantu mengobati berbagai macam penyakit. Salah satunya adalah osteoarthritis, yaitu penyakit sendi degeneratif yang ditandai dengan gejala nyeri sendi. Temulawak sangat bermanfaat bagi pengidap osteoarthritis, karena kemampuannya untuk mengurangi peradangan. Tanaman berwarna kuning muda ini sudah digunakan sejak ribuan tahun yang lalu di India untuk mengobati dan mencegah peradangan, seperti arthritis. Menurut studi dalam Journal of Alternative dan Complimentary Medicine tahun 2009, pengidap radang sendi lutut yang mengonsumsi ekstrak temulawak selama 6 minggu, ditemukan memiliki kondisi sendi yang lebih baik. Hal ini berkat kandungan ibuprofen dalam temulawak yang bisa membantu meredakan rasa sakit, tanpa menimbulkan efek samping yang merugikan.Namun, selain untuk mengobati osteoarthritis, temulawak juga masih punya banyak manfaat kesehatan lainnya, lho. Ini manfaat temulawak yang perlu kamu ketahui.1. Mengatasi Masalah pada Sistem PencernaanManfaat temulawak yang pertama adalah merangsang kinerja empedu untuk membantu memperlancar sistem pencernaan dan  meningkatkan metabolisme dalam tubuh. Enggak hanya, itu, menurut para ahli temulawak juga berkhasiat dalam mengatasi sejumlah masalah pencernaan, seperti gangguan pencernaan, perut kembung, serta gas dan dispepsia.2. Mencegah dan Mengobati KankerWalaupun masih sedikit penelitian yang membahas tentang manfaat temulawak yang satu ini, tapi beberapa ahli percaya temulawak baik untuk dikonsumsi pengidap kanker. Temulawak bisa membantu mengobati kanker prostat, kanker payudara, dan kanker usus.Manfaat temulawak untuk kanker juga didukung oleh sebuah riset yang dilakukan pada tahun 2001, yang mengungkapkan bahwa temulawak mampu menghambat pertumbuhan serta perkembangan kanker prostat.Para peneliti dari University of Maryland Medical Center, menjelaskan bahwa temulawak bisa membantu menghentikan pertumbuhan kanker berkat zat antioksidan yang terkandung di dalamnya.3. Menjaga Kesehatan HatiDilansir dari Scientific Research Journal, ekstrak temulawak terbukti bermanfaat dalam melindungi hati dari hepatotoksik, seperti karbon tetraklorida dan acetaminophen. Hepatotoksik adalah zat kimia yang menyebabkan dampak buruk pada hati. Dengan kata lain, temulawak merupakan bahan alami yang bisa membantu kamu untuk menjaga kesehatan hati.4. Obat AntiradangTemulawak memiliki kandungan senyawa antiradang yang bisa menghambat produksi prostaglandin E2 yang memicu peradangan. Berkat kandungan antiradang inilah, temulawak bisa membantu mengatasi penyakit akibat peradangan di dalam tubuh, seperti radang sendi.5. Obat Antibakteri dan AntijamurTemulawak juga mengandung berbagai macam senyawa antibakteri dan antijamur. Kandungan antibakteri dalam temulawak cukup efektif untuk melawan bakteri jenis Staphylococcus dan Salmonella yang menjadi penyebab tipes. Sedangkan senyawa, antijamurnya cukup ampuh melawan jamur dari golongan dermatofita.6. Obat JerawatBuat kamu yang sedang jerawatan, enggak usah stres, konsumsi saja temulawak. Hal ini karena temulawak memiliki kandungan yang bersifat astringent yang bermanfaat untuk mengurangi produksi minyak dari kelenjarnya. Selain itu, kandungan antiseptik yang dimilikinya juga bisa membantu membersihkan kulit dari bakteri penyebab jerawat. Dengan begitu, jerawat yang membandel akan berangsur membaik dan sembuh.7. Obat AntidiuretikManfaat temulawak lainnya yang tidak boleh kamu lewatkan adalah sebagai obat antidiuretik alami. Diuretik merupakan zat yang membantu membersihkan tubuh dari garam dan air, sehingga tidak terjadi penumpukan cairan di dalam tubuh. Zat ini memicu ginjal untuk membuang lebih banyak natrium melalui urine. Kandungan diuretik dalam temulawak ini juga akan mengambil kelebihan cairan dari dalam pembuluh darah. Diuretik bermanfaat untuk membantu mencegah dan mengobati masalah kesehatan, seperti gagal jantung, gagal hati, pembengkakan edema, dan masalah pada ginjal.

Selengkapnya
Seri TOGA-Lengkuas

“Lengkuas  digunakan sebagai bahan resep masakan seperti kari atau rendang. Selain menambah cita rasa masakan, ternyata lengkuas juga bermanfaat untuk kesehatan. Pada wanita, lengkuas bermanfaat untuk mengatasi mual saat hamil, mencegah kanker  payudara, hingga untuk kecantikan.”Lengkuas (Alpinia galanga) adalah tanaman umbi-umbian atau rempah yang bentuknya mirip dengan kencur dan jahe. Lengkuas memiliki aroma dan rasa pedas yang cukup menyengat. Itulah sebabnya banyak digunakan sebagai bahan resep masakan seperti kari atau rendang. Ternyata, selain menjadi bahan resep makanan, lengkuas juga bisa digunakan sebagai obat alami karena memiliki manfaat untuk kesehatan. Manfaat umum dari lengkuas yaitu melawan peradangan, meningkatkan jumlah sperma, melancarkan peredaran darah, baik untuk pencernaan, menghilangkan morning sickness pada ibu hamil, hingga menurunkan kadar kolesterol. Manfaat Lengkuas untuk Kesehatan WanitaManfaat lengkuas yang paling dikenal yaitu kemampuannya bertindak sebagai antikanker dan antiinflamasi, memperkuat sistem kekebalan tubuh, dan melindungi otak. Berikut ini beberapa manfaat lengkuas yang berkaitan dengan kesehatan wanita:Kesehatan KulitSeperti yang diketahui, antioksidan baik untuk kesehatan kulit. Namun, lengkuas sebenarnya tidak membantu dalam hal penuaan kulit. Menurut studi yang terbit dalam Cosmetics and Toiletries, para ilmuwan menyatakan bahwa ekstrak lengkuas meningkatkan produksi asam hialuronat. Zat tersebut bermanfaat untuk mengurangi garis senyum, meningkatkan kecerahan kulit, dan kekenyalan kulit. Baik untuk KecantikanAkar lengkuas diketahui bermanfaat untuk kecantikan. Ia mampu membunuh bakteri penyebab jerawat, tanpa mengiritasi kulit. Mengatasi Mual pada Ibu HamilLengkuas sudah lama digunakan untuk mengatasi mual saat hamil, mabuk perjalanan, dan mabuk laut. Mencegah Tumor dan Kanker PayudaraLengkuas merupakan inang dari berbagai zat antioksidan yang membantu meminimalkan kerusakan DNA akibat radikal bebas, dan komponen toksik lainnya yang masuk ke dalam tubuh. Komponen antioksidan dalam lengkuas yang melawan radikal bebas adalah flavonoid yang disebut galangin. Lengkuas dapat memodulasi aktivitas enzim dan menekan toksisitas geokimia. Hal ini menunjukkan bahwa lengkuas merupakan tanaman herbal yang sangat potensial sebagai antikanker. Penelitian juga menyebutkan bahwa trannsconiveril diacetate, acetoxy chavikol dan asetoksi eugenol asetat bisa mencegah jalur sintesis enzim Xantin yang memicu perkembangan tumor. Obat untuk Gangguan MenstruasiMengonsumsi sepotong lengkuas dapat mendorong hasrat seksual. Lengkuas uga digunakan dalam pengobatan gangguan menstruasi. Memperkuat Akar Rambut dan Kesehatan RambutEfek kardiovaskular lengkuas juga bermanfaat untuk pertumbuhan akar rambut. Efek kardiovaskular yang sehat dari lengkuas meningkatkan distribusi oksigen ke akar rambut dan meningkatkan kekuatan rambut. Nah, meski diduga memiliki banyak manfaat, tapi masih membutuhkan penelitian lebih lanjut untuk membuktikan khasiat lengkuas bagi kesehatan wanita. Cara Mengonsumi Lengkuas untuk Mendapatkan ManfaatnyaSama seperti jahe, lengkuas banyak digunakan sebagai bahan masakan. Jika kamu pernah mencicipi makanan kari atau rendang, kamu akan menemukan sepotong bahan yang terlihat seperti jahe, tapi itu sebenarnya lengkuas. Penting untuk mengetahui cara mengonsumsi dan mendapatkan manfaat lengkuas. Cek tips berikut ini:Ada dua cara menggunakan lengkuas sebagai bahan masakan, yaitu dengan mengiris atau menghancurkannya. Sebelum menggunakan lengkuas dalam masakan, pastikan untuk mengupas lapisan luar lengkuas, karena bagian luarnya tidak bisa dimakan. Simpan lengkuas segera di tempat kering yang sejuk selama sekitar 2 minggu. Jangan lupa untuk menjaga kelembapan lengkuas jika disimpan di kulkas. Jika membeli lengkuas kering, rendam terlebih dulu dengan air panas sebelum menggunakannya. Cara terbaik untuk mendapatkan manfaat lengkuas segar yaitu dengan memarutnya dan memeras cairannya. Kemudian campurkan dengan madu untuk memberikan rasa manis agar lebih enak diminum.

Selengkapnya
Seri TOGA-Rosella

“Rosella adalah bunga yang mengandung zat besi, vitamin C, dan kalsium. Nutrisi baik tersebut bermanfaat dalam meningkatkan kekebalan tubuh, mengatasi batuk dan pilek, serta mencegah kanker.”Bunga rosella atau Hibiscus sabdariffa adalah tanaman yang tumbuh di wilayah Afrika Barat, Karibia, dan Amerika Tengah. Kelopak bunga ini berwarna coklat kemerahan dan bentuknya mirip kembang sepatu.Tanaman herbal ini mengandung protein, tiamin, riboflavin, kalsium, zat besi, dan vitamin C yang bermanfaat baik bagi tubuh. Konsumsi rutin tanaman ini dapat membantu meningkatkan kekebalan tubuh hingga mencegah kanker.Kandungan Nutrisi Bunga RosellaDalam 100 gram kelopak bunga Hibiscus sabdariffa mengandung berbagai nutrisi yang penting untuk tubuh, seperti:Protein: 2 gram.Karbohidrat: 10.2 gram.Lemak: 0.1 gram.Tiamin: 0.05 miligram.Riboflavin: 0.07 miligram.Niacin: 0.06 miligram.Vitamin C: 17 miligram.Kalsium: 150 miligram.Zat besi: 3 miligram.Selain itu,rosella ini juga mengandung asam organik, asam amino, mineral, dan beta karoten. Apa Manfaat dari Rosella?Ada berbagai manfaat Hibiscus sabdariffa untuk kesehatan yang tak banyak orang tahu, antara lain: 1. Menurunkan tekanan darahLonjakan tekanan darah dalam tubuh menjadi sumber masalah kesehatan yang serius, seperti jantung, stroke, gagal jantung, dan penyakit ginjal. Dalam sebuah uji klinis, mengonsumsi teh bunga rosella terbukti dapat menurunkan darah tinggi pada manusia.Meski terbukti bermanfaat, masih perlu adanya penelitian lebih lanjut untuk memastikan kegunaan ini.2. Menurunkan kolesterolKolesterol adalah jenis lemak yang berfungsi membangun dinding dalam sel (membran sel) dalam tubuh. Meski bermanfaat, jika kadarnya melebihi batas normal, kolesterol akan menumpuk dalam pembuluh darah.Dampaknya, kolesterol akan membentuk plak yang berpotensi menyumbat pembuluh darah. Untuk menurunkan kadarnya, kamu bisa mengonsumsi teh dari bunga rosella.Beberapa studi klinis menunjukkan bahwa Hibiscus sabdariffa dapat menurunkan kadar kolesterol, meskipun efeknya hanya sedikit. Ahli juga mengatakan bahwa bunga ini dapat membantu menjaga kadar kolesterol yang sehat. Meski begitu, perlu lebih banyak penelitian untuk memastikannya. 3. Mendukung penurunan berat badanPenelitian juga menunjukkan bahwa mengonsumsi ekstrak rosella dapat menurunkan berat badan sehingga efektif untuk mencegah obesitas. Namun, belum pasti apakah konsumsi bunga rosella secara langsung sebagai teh dapat memberikan hasil yang sama. 4. Melawan bakteriSelain itu, ekstrak bunga rosella juga dapat mengendalikan jenis bakteri tertentu dalam tubuh atau bersifat antimikroba. Ini adalah kemampuan suatu zat untuk melawan sekaligus menghambat pertumbuhan mikroorganisme penyebab infeksi atau penyakit. Beberapa jenis mikroorganismenya, termasuk bakteri, virus, jamur, dan parasit.Meski bunga ini sudah pasti memiliki sifat antibakteri, para peneliti masih mempelajari efektivitasnya pada manusia melalui berbagai uji klinis.5. Menjaga kesehatan hatiManfaat bunga rosella selanjutnya yaitu menjaga kesehatan hati. Kegunaan ini berasal dari ekstrak bunga yang bekerja dengan melindungi organ hati dari paparan racun penyebab penyakit hati. Studi dalam Food & Function Journal menemukan bahwa mengonsumsi tanaman ini selama 12 minggu dapat memperbaiki steatosis hati atau hati berlemak. Masalah kesehatan ini muncul dengan gejala berupa penumpukan lemak berlebihan dalam sel hati. Kondisi ini bisa menyebabkan peradangan dan kerusakan serta berujung pada gagal hati.6. Mencegah kankerHibiscus sabdariffa mengandung senyawa yang dapat mencegah kanker, yaitu polifenol. Sebuah studi menemukan adanya efek potensial ekstrak rosella pada sel kanker. Salah satunya yaitu efektivitasnya dalam mencegah penyebaran sel kanker prostat pada manusia. Sementara itu, studi ilmiah lainnya menemukan bahwa ekstrak bunga dan bagiannya terbukti bisa menghambat pertumbuhan sel kanker lain. Ini termasuk kanker payudara, perut, dan kanker kulit. Namun, perlu kamu ketahui bahwa studi tersebut menggunakan ekstrak tanaman dalam jumlah tinggi. Ini artinya, penelitian pada manusia masih memerlukan evaluasi, terutama pengaruhnya terhadap kanker.7. Mendukung kesehatan pencernaanSementara itu, rosella dalam bentuk suplemen bersifat diuretik dan tonik yang baik untuk mendukung kesehatan sistem pencernaan. Sebab, keduanya dapat membantu meningkatkan frekuensi buang air kecil dan besar. Karena ini, kamu bisa terhindar dari sembelit, bahkan kanker kolorektal.8. Meningkatkan kekebalan tubuhHibiscus sabdariffa kaya akan asam askorbat. Ini adalah senyawa kimia yang populer dengan sebutan vitamin C. Nutrisi penting ini sangat penting untuk meningkatkan dan merangsang aktivitas kekebalan tubuh.Tak hanya itu, dosis ringan tanaman ini juga memiliki sifat antibakteri dan antiinflamasi serta antioksidan. Dengan begitu, rosella dapat membantu melindungi dari penyakit akibat bakteri atau virus, seperti flu. Selain itu, tanaman ini juga dapat mengatasi ketidaknyamanan akibat demam.9. Menjaga kesehatan mentalManfaat lainnya dari rosella berasal dari kandungan flavonoid yang memberikan efek antidepresan. Kandungan ini bekerja dengan menenangkan sistem saraf sekaligus menurunkan kecemasan. Hal ini akan menciptakan sensasi rileks pada pikiran maupun tubuh.10. Menjaga kesehatan kulitManfaat yang terakhir adalah menjaga kesehatan kulit. Sebab, ekstrak bunganya memiliki sifat antiinflamasi dan antioksidan yang membantu mengurangi peradangan jerawat sekaligus meningkatkan kecerahan kulit.Itu tadi beberapa manfaat tanaman rosella untuk tubuh yang tak banyak orang tahu. Jadi, ada baiknya kamu memiliki tanaman ini di rumah.

Selengkapnya
Seri TOGA-Daun Beluntas (Luntas)

Daun beluntas atau Pluchea Indica Less adalah tanaman yang biasa digunakan sebagai lalapan atau obat tradisional. Tanaman ini dapat diolah seluruhnya, mulai dari daun, pucuk, dan bunganya. Daun ini pun bisa dikonsumsi mentah atau matang. Lantas, apa saja manfaat daun beluntas bagi kesehatan tubuh?“Daun beluntas atau Pluchea Indica Less adalah tanaman yang biasa digunakan sebagai lalapan atau obat tradisional. Tanaman ini dapat diolah seluruhnya, mulai dari daun, pucuk, dan bunganya. Daun ini pun bisa dikonsumsi mentah atau matang. Lantas, apa saja manfaat daun beluntas bagi kesehatan tubuh?”Halodoc, Jakarta – Daun beluntas sudah sangat terkenal dalam pengobatan tradisional. Sifat antiinflamasi, antibakteri, antiulkus dan antituberkulosis di dalamnya bermanfaat baik bagi kesehatan tubuh untuk mempercepat proses penyembuhan penyakit. Manfaat baik daun ini juga ditunjang oleh senyawa aktif, seperti kalsium, magnesium dan natrium di dalamnya. Berikut ini manfaat daun beluntas bagi kesehatan tubuh:1. Menurunkan Kadar Kolesterol Jahat (LDL)Manfaat daun beluntas yang pertama adalah menurunkan kadar kolesterol jahat (LDL) dalam darah. Dengan begitu, risiko mengidap penyakit kardiovaskular, termasuk hipertensi, penyakit jantung, dan stroke akan menurun. Untuk mendapatkan manfaat tersebut, tentunya harus diimbangi dengan penerapan pola hidup sehat. Misalnya seperti berhenti merokok, rutin berolahraga, konsumsi makanan sehat bergizi seimbang, dan menerapkan diet sehat.2. Menurunkan Risiko KankerEkstrak daun beluntas memiliki sifat antikanker. Dengan sifatnya itu, maka daun beluntas mampu menghambat pertumbuhan sel-sel kanker, seperti kanker servik. Meski demikian, penelitian lebih lanjut perlu dilakukan untuk mengetahui efektivitas daun beluntas sebagai pengobatan penyakit kanker. 3. Mengontrol Gula Darah dalam TubuhManfaat daun beluntas selanjutnya adalah mengontrol gula darah dalam tubuh. Kandungan di dalam daun beluntas dinilai mampu menurunkan kadar gula darah, dan menjaganya tetap dalam batas normal. Tanaman ini dipercaya mampu menghambat pemecahan dan penyerapan gula dalam usus, juga meningkatkan produksi dan fungsi hormon insulin dalam tubuh.4. Mempercepat Penyembuhan LukaLuka biasanya disebabkan oleh tusukan, gigitan hewan, atau benda tajam. Untuk menghindari kerusakan lebih lanjut, maka tubuh mengeluarkan mekanisme penutupan luka yang disebut dengan inflamasi. Penggunaan ekstrak daun beluntas dipercaya mampu mempercepat proses penyembuhan karena kandungan saponin, tanin, dan terpenoid di dalamnya yang berperan sebagai antiinflamasi, dan antibakteri.5. Mencegah Kerusakan Sel Akibat Radikal BebasManfaat daun beluntas selanjutnya adalah mencegah kerusakan sel akibat radikal bebas. Radikal bebas sendiri menjadi penyebab stres oksidatif, yaitu proses yang menyebabkan kerusakan sel dalam tubuh. Stres oksidatif sendiri menjadi penyebab utama munculnya penyakit kronis dalam tubuh, seperti kanker, penyakit jantung, diabetes, penyakit Alzheimer, dan penyakit Parkinson. Untuk mendapatkan manfaat daun beluntas ini, kamu bisa mengonsumsinya dalam bentuk suplemen, jamu, atau teh herbal.Meski memiliki banyak manfaat, segala sesuatu yang dikonsumsi secara berlebihan akan menimbulkan efek sampingnya sendiri, termasuk daun beluntas. Hal tersebut dikarenakan, tanaman tumbuh subur di lingkungan dengan kandungan tinggi garam, sehingga dikhawatirkan daunnya pun memiliki tinggi kandungan sodium dan klorida. 

Selengkapnya