BAGIAN PROTOKOL DAN KOMUNIKASI PIMPINAN

Bupati Yes Ajak Pesantren Lahirkan Generasi Emas Berakhlak

Minggu (21/5), Bupati Lamongan Yuhronur Efendi menghadiri Haflah Akhirussanah dan Wisuda Purna Siswa Jenjang KB-MI-SMP-SMK-TPQ dan Madin Yayasan Pondok Pesantren Asy-Syafi'iyah di Desa Lohgung Kecamatan Brondong Lamongan. 


Dalam kesempatan tersebut, Bupati Yes mengucapkan selamat dan sukses atas terselenggaranya wisuda yayasan Asy- Syafi'iyah tahun 2023 ini. Beliau juga mengajak lembaga pendidikan termasuk ponpes berkolaborasi bersama pemerintah melahirkan generasi-generasi emas yang berakhlak, memiliki budi pekerti baik dan bermoral menuju Indonesia emas. 


"Alhamdulillah saya bisa hadir di acara akhirussanah Ponpes Asy Syafi'iyah, atas nama pemerintah mengucapkan selamat dan sukses atas terselenggaranya akhirussanah tahun ini. Mari bersama-sama menciptakan generasi-generasi baru yang dilengkapi dengan akhlak, kekautan moral dan budi pekerti yang baik," ucap Bupati Yes. 


Lebih lanjut, Bupati Yes juga mengucapkan terima kasih kepada para ustadz dan ustadzah yang telah berhasil membimbing para santri menjadi manusia yang berguna dan bermanfaat untuk masyarakat. 


"Sudah bertahun-tahun Asy-Syafi'iyah ini membimbing anak-anak hingga pada akhirnya banyak yang menjadi tokoh-tokoh masyarakat, orang-orang yang berguna dan bermanfaat di tengah masyarakat. Untuk itu, kami menyampaikan terima kasih atas kolaborasi ini. Kita tidak bisa sendiri membangun Kabupaten Lamongan. Mari bersama-sama berkolaborasi mewujudkan generasi emas Indonesia," imbuhnya. 


Dalam rangka memberikan pendidikan berkualitas, Pemkab Lamongan terus memenuhi berbagai sarana dan prasarana pendidikan, bahkan untuk meningkatkan sumber daya manusia, Pemkab Lamongan melalui program Perintis menggelontorkan ribuan beasiswa kepada generasi potensial Lamongan mulai dari jenjang SD hingga S2.