Juli

22

 2021

Literasi Digital Lamongan: Menangkal Arus Buruk di Dunia Digital

Program Literasi Digital Nasional 2021 merupakan program Pemerintah melalui Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo) yang bertujuan untuk memberikan informasi dan pemahaman kepada seluruh lapisan masyarakat agar mampu menghadapi era digital.

Sehubungan dengan hal tersebut, Kemenkominfo akan menyelenggarakan webinar Literasi Digital Lamongan Jawa Timur 2021 dengan tajuk "Menangkal Arus Buruk di Dunia Digital" pada Rabu (28/7/2021) pukul 09:00 - 12:00 WIB secara daring melalui platform Zoom Meeting.

Hadir sebagai pemateri dalam kegiatan tersebut adalah sebagai berikut:

  1. Dr. Yuhronur Efendi, M.B.A (Bupati Lamongan) yang akan bertindak sebagai Key Opinion Leader;
  2. B.Sc. (Hons) Muhammad Yusuf Satria, M.B.A., M.M. (CEO dan Co-Founder Escotel) yang akan membawakan materi Keamanan Digital;
  3. Vivid Sambar, S.T., M.M.T. (Mafindo, Life Coach, dan Founder Intrans) yang akan membawakan materi Etika Digital;
  4. Bawinda Lestari, M.Psi., CPS., CHt. (Direktur IMCOMM) yang akan membawakan materi Budaya Digital; dan
  5. Rizal Fakhruddin (CEO Mybite) yang akan membawakan materi Kecakapan Digital.

Untuk mengikuti kegiatan tersebut, dimohon kepada peserta untuk mendaftarkan dirinya melalui pranala http://s.id/litdiglamongan2807. Pranala Zoom Meeting akan dikirim ke email setelah melakukan pendaftaran.

Informasi terkait kegiatan literasi digital tersebut dapat diikuti melalui grup WhatsApp http://s.id/wag-litdiglamongan2807.

Ayo melu, Lur!


Web Instansi

Pengunjung

Hari Ini ..
Kemarin 0
Minggu Ini ..
Minggu Lalu 0
Bulan Ini ..
Bulan Lalu 0
Tahun Ini ..
Semua ..

© Pemerintah Kabupaten Lamongan 2022

#LaporPakYES