SEKRETARIAT DEWAN PERWAKILAN RAKYAT DAERAH

BUPATI LAMONGAN MENYERAHKAN LKPJ TAHUN ANGGARAN 2015 KEPADA DPRD KABUPATEN LAMONGAN

Lamongan – Bupati Lamongan, H.Fadeli, SH.MM menyampaikan Nota Pengantar tentang Laporan Keterangan Pertanggungjawaban Bupati Lamongan pada tahun 2015 dalam Rapat Paripurna III DPRD Kabupaten Lamongan, Kamis (31/03/2016).

Dalam laporannya, Bupati menyampaikan ada 26 item urusan wajib, delapan item urusan pilihan, dan Sepuluh item tugas pembantuan.

Untuk Laporan Pertanggung Jawaban 2015 pada  Pertumbuhan Ekonomi mengalami pertumbuhan sebesar 6,02 persen dibanding Tahun 2014. Pertumbuhan Ekonomi Kabupaten Lamongan ini di atas pertumbuhan ekonomi Provinsi Jawa Timur Yaitu sebesar 5,4 persen maupun nasional sebesar 4,79 persen. Pendapatan Kabupaten Lamongan pada Tahun 2015 di targetkan sebesar 2 triliyun 429 milyar 113 juta 455 ribu 460 rupiah 67 sen terealisasi sebesar 2 triliyun 436 milyar 90 juta 963 ribu 266 rupiah 96 sen atau 100,29 persen.

Selanjutnya, dari sisi Belanja Daerah diarahkan untuk meningkatkan pertumbuhan ekonomi daerah, pemerataan pendapatan, serta pembangunan di berbagai sektor. Belanja Daerah Tahun 2015 direncanakan sebesar 2 triliyun 589 milyar 827 juta 119 ribu 679 rupiah 47 sen. Adapun realisasi belanja adalah sebesar 2 triliyun 406 milyar 40 juta 334 ribu 82 rupiah 14 sen atau sebesar 92,9 persen. Dengan demikian dalam pengelolaan keuangan daerah pada Tahun Anggaran 2015 terdapat surplus sebesar 30 milyar 50 juta 629 ribu184 rupiah 82 sen.