RUMAH SAKIT UMUM DAERAH NGIMBANG - informasi

Varian Omicron Menyebar Lebih Cepat Tapi Gejala Ringan

Sahabat...Varian Omicron memiliki karakteristik yang cepat menular dengan gejala klinis yang lebih ringan bahkan tanpa gejala dibandingkan varian sebelumnya.Tetap disiplin menjaga protokol kesehatan, kurangi aktivitas yang tidak perlu. Tetap tenang jaga kesehatan dengan berolahraga serta pola makan yang baik dan selamat berakhir pekan ??#rsudngimbanglamongan #rsudngimbang #covid_19 #varianomicron #lamonganmegilan #salamcepatterasa

HARI KANGKER SEDUNIA

Penyakit Kanker merupakan penyakit tidak menular yang ditandai dengan adanya sel/jaringan abnormal yang bersifat ganas, tumbuh cepat tidak terkendali dan dapat menyebar ke tempat lain dalam tubuh penderita.Sel kanker bersifat ganas dan dapat menginvasi serta merusak fungsi jaringan tersebut. Penyebaran (metastasis) sel kanker dapat melalui pembuluh darah maupun pembuluh getah bening. Sel penyakit kanker dapat berasal dari semua unsur yang membentuk suatu organ, dalam perjalanan selanjutnya tumbuh dan menggandakan diri sehingga membentuk massa tumor.Jangan menyerah menjalani kehidupan dan tetaplah bersemangat, kita akan melalui hari ini bersama-sama...Tetaplah tersenyum karena hidupmu sangat berarti.SELAMAT HARI KANKER SEDUNIA ?#Rsudngimbanglamongan #rsudngimbang #harikankersedunia #worldcancerday2022 #lamonganmegilan #lamonganmenujukejayaan #salamcepatterasa

BAKTI SOSIAL DONOR DARAH

Hari rabu ini tanggal 19 Januari 2022 tepatnya di IGD RSUD Ngimbang Kabupaten Lamongan telah dilaksanakan bakti sosial donor darah.Hari rabu ini tanggal 19 Januari 2022 tepatnya di IGD RSUD Ngimbang Kabupaten Lamongan telah dilaksanakan bakti sosial donor darah. Terimakasih sahabat...setetes darah kita sangat berarti bagi mereka ?? #rsudngimbanglamongan #rsudngimbang #baktisosialdonordarah #donordarah #lamonganmegilan #salamcepatterasa

RSUD Ngimbang dan PMI Menyelenggarakan Bakti Sosial DONOR Darah

Sahabat mungkin belum pernah membayangkan sebelumnya bahwa beberapa tetes darah yang kamu sumbangkan bisa menjadi sangat berarti bagi orang lain. Menurut Palang Merah Indonesia, satu sumbangan darah dapat menyelamatkan sebanyak tiga nyawa dan setidaknya ada satu orang di Indonesia yang membutuhkan darah setiap dua detik.Manfaat donor darah ternyata tidak hanya menguntungkan bagi si penerima saja lho, tetapi juga bagi para pendonor. Berikut manfaat donor darah untuk kesehatan : 1. Membantu menyelamatkan nyawa, 2. Menjaga kesehatan jantung & membuat darah mengalir lebih lancar, 3. Meningkatkan produktsi sel darah merah, 4. Memperpanjang usia 5. Dapat mengetahui kondisi kesehatan. Jangan Lupa besuk rabu tanggal 12 januari 2022 rsud ngimbang &  Pmi Kabupaten Lamongan  mengadakan bakti sosial mulai jam 09.00 sampai selesai yang dilaksanakan di Igd Rsud Ngimbang Kabupaten Lamongan.Setetes darah kita, berarti bagi mereka. Darah untuk kehidupan...Kita Sehat mereka selamat ??#rsudngimbanglamongan #rsudngimbang #donordarah #pmi #pmilamongan #lamonganmegilan #salamcepatterasa

PERINGATAN BULAN K3 NASIONAL 2022

Yuuuuk Semarakan Sahabat ?Source : @kk3lamongan #rsudngimbang #rsudngimbanglamongan #lamonganmegilan #salamcepatterasa

Memperingati Hari Ulang Tahun Dharma Wanita Persatuan (DWP) ke-22 Tahun 2021

Memperingati Hari Ulang Tahun Dharma Wanita Persatuan (DWP) ke-22 Tahun 2021 serta dalam rangka memperingati Hari Ibu, DWP Rsud Ngimbang Kabupaten Lamongan melaksanaan beberapa kegiatan Lomba Dirigen dan Lomba Merangkai Hampers dengan tema " Perempuan berdaya Indonesia maju " yang dilaksanakan hari ini tanggal 28 Desember 2021 di ruang Aula Rsud Ngimbang. Adapun Peserta kegiatan ini yaitu seluruh anggota DWP RSUD Ngimbang.Dalam kesempatan kali ini Direktur RSUD Ngimbang dr. AINI MAS'IDHA, M.MRS menuturkan "Dengan adanya kegiatan ini diharapan mempererat kerukunan antar anggota DWP RSUD Ngimbang. Sesuai tema hari ibu, perempuan harus punya daya saing dengan mengasah ketrampilan yang di harapkan bisa terasah dalam lomba yang di kompetisikan"#Rsudngimbanglamongan #rsudngimbang #dharmawanita #dharmawanitapersatuan #hariibu #hariibunasional #lamonganmegilan #salamcepatterasa