RUMAH SAKIT UMUM DAERAH NGIMBANG - berita

Mengucapkan Selamat dan sukses

*Keluarga besar RSUD Ngimbang* Mengucapkan Selamat dan sukses atas dilantiknya *Drs.Moh. Nalikan, M.M* sebagai *Sekertaris Daerah Kabupaten Lamongan*Semoga amanah dalam mengemban tugas baru sebagai Sekda Kab.Lamongan

Pasien Sembuh COVID-19 RSUD Ngimbang Lamongan Tembus 95 Persen

Direktur RSUD Ngimbang Lamongan, dr Aini Mas'idah membenarkan tingkat kesembuhan 95 persen. Aini mengungkapkan pasien COVID-19 yang dirawat lebih banyak yang sembuh dibanding yang meninggal dunia."Persentase sekitar 90-95 persen. Dari 50 pasien COVID-19 yang dirawat, hanya di bawah 5 orang yang meninggal dunia sisanya sembuh," kata dr Aini Mas'idah kepada wartawan saat dihubungi, Rabu (21/7/2021).Tingkat kesembuhan pasien COVID-19 di RSUD Ngimbang Lamongan yang mencatatkan angka fantastis ini, menurut Aini, menjadi kabar baik yang harus disampaikan kepada masyarakat sehingga bisa meningkatkan kepercayaan dan optimisme masyarakat bahwa COVID-19 bisa disembuhkan."Nah, ini kan baik untuk menata manajemen stress bagi yang sedang menjalani isolasi mandiri (isoman) maupun yang dirawat di rumah sakit,"