Mei

29

 2022

Gairahkan Kebangkitan Ekonomi, Pemkab Lamongan Gencarkan Festival UMKM



Serangkaian peringatan Hari Jadi Lamongan (HJL) ke-453 terus bergulir. Sebagai komitmen Pemerintah Kabupaten Lamongan untuk menggairahkan kembali kebangkitan ekonomi di Kabupaten Lamongan. Pada Sabtu (28/5) berlangsung pembukaan Megilan Paramuda Fest,
di halaman Stadion Surajaya Lamongan

Bupati Lamongan Yuhronur Efendi dalam sambutannya menyampaikan festival tersebut sebagai upaya pemulihan ekonomi pasar di Lamongan.

"Ini untuk menggairahkan dan membangkitkan ekonomi pasar. Karena kita sedang melakukan pemulihan ekonomi masyarakat Lamongan," tutur Pak Yes

Kegiatan yang diselenggarakan mulai 28 Mei hingga 26 Juni 2022 tersebut, dimeriahkan dengan berbagai stand UMKM masyarakat umum maupun peserta jebolan Megpreneur.

"Di antara stand ini ada beberapa stand megpreneur, yang ada para santri dan para UMKM dari anak muda, yang memang saat ini belum siap semuanya, dan mudah-mudahan besok sudah siap semua dan dapat meramaikan festival ini," kata Pak Yes

Menurut Pak Yes, stand UMKM tersebut akan diisi dengan produk-produk yang dapat memenuhi kebutuhan masyarakat.

"Akan ada banyak sekali barang-barang dari UMKM-UMKM yang insyaallah ini akan memenuhi kebutuhan masyarakat," ujar Pak Yes

Festival yang mendapatkan respon baik dari masyarakat tersebut, Pak Yes meyakini akan menjadi festival yang Megilan.

Web Instansi

Pengunjung

Hari Ini ..
Kemarin 0
Minggu Ini ..
Minggu Lalu 0
Bulan Ini ..
Bulan Lalu 0
Tahun Ini ..
Semua ..

© Pemerintah Kabupaten Lamongan 2022

#LaporPakYES