November

28

 2023

Tingkatkan Angka Harapan Hidup Bersama PWRI




Pengurus Persatuan Wredatama Republik Indonesia (PWRI) Kabupaten Lamongan masa bakti 2023-2028  resmi dikukuhkan oleh Bupati Lamongan Yuhronur Efendi bersama Ketua PWRI Provinsi Jawa Timur Mashud, Selasa (28/11) di Pendopo Lokatantra.

Hadirnya PWRI di Kabupaten Lamongan akan menciptakan kolaborasi bersama Pemkab Lamongan dalam menciptakan peningkatan angka harapan hidup. Pada tahun 2022 angka harapan hidup di Kabupaten Lamongan mencapai 72,86 tahun.

"Lamongan saat ini fokus pada pengembangan sumber daya manusia, artinya pembangunan sumber daya manusia mulai dari balita hingga lansia. Untuk lansia kita akan menciptakan lansia yang produktif, aktif, dan mandiri," tutur Bupati Lamongan yang akrab disapa Pak Yes usai mengukuhkan pengurus PWRI.

Selanjutnya Pak Yes menerangkan bahwa dukungan yang diberikan Pemerintah Kabupaten Lamongan kepada lansia tidak hanya berupa pemberian bantuan saja, melainkan juga membekali ilmu pengetahuan melalui program kegiatan Sekolah Lansia Tangguh (Selantang).

 "Dengan adanya lansia yang sejahtera dan mandiri maka kualitas sumber daya manusia yang ada di Kabupaten Lamongan ini akan semakin mantap semakin kuat juga," ungkap orang nomor 1 di Lamongan.

Di bidang kesehatan, Pemkab Lamongan juga aktif memberikan batuan layanan kesehatan terhadap lansia. Yangmana dikemas melalui program Lamongan Sehat inovasi Lamongan Sehat dengan Kunjungan Rumah (Laserku). Inovasi Laserku sendiri memfokuskan pada penanganan lansia yang kurang sejahtera atau kesulitan melakukan akses kesehatan. Dan tentu menghadirkan posyandu lansia di setiap puskemas.

"Kepedulian kami terhadap lansia juga kami gencarkan di bidang kesehatan. Terbukti inovasi Laserku sukses memberikan pelayanan kepada 2.280 lansia atau 570 KK," ungkap Pak Yes selaku pembina PWRI Kabupaten Lamongan.

Pada kesempatan yang sama, Ketua PWRI Jawa Timur Mashud memberikan apresiasi akan terbentuknya PWRI di seluruh kecamatan yang ada di Kabupaten Lamongan. Karena dengan meratanya PWRI diyakini mampu membantu Pemkab Lamongan dalam mensejahterakan lansia.

Tidak hanya dikukuhkan menjadi Ketua PWRI Lamongan, Mahdumah Fadeli juga diganjar penghargaan Wredatama Nugraha Pratama 2023 oleh  Pengurus Besar PWRI. Penghargaan ini merupakan apresiasi atas jasa dan dukungan Mahdumah dalam mengembangkan dan meningkatkan motivasi perjuangan di lingkungan PWRI Kabupaten Lamongan.

Dalam sambutan perdananya usai dikukuhkan, Mahdumah Fadeli mengajak anggota PWRI Lamongan agar saling asah, asuh, dan asih. Terutama dalam menyalurkan bakti sosial kelanjut usiaan di Lamongan.

"Mari saling asah, asuh, asih sesama anggota, agar kita mampu mengabdi sampai akhir usia," tutur Mahdumah Fadeli pada kegiatan yang mengusung tema "Pengabdian Kepada Negara Sampai di Akhir Usia".

Usai dilantik, Bunda Mahdumah Fadeli langsung bertindak untuk melantik pengurus PWRI OPD Dinas Kesehatan Kabupaten Lamongan. Yangmana akan berkontribusi dan berkolaborasi dalam mensejahterakan lansia Lamongan.

Pada pungkas acara Pak Yes menerima bantuan sosial kelanjut usiaan dari Pemprov Jatim yang diserahkan oleh Ketua PWRI Provinsi Jawa Timur Mashud, yang berupa 75 paket sembako. Lalu dilanjutkan dengan penyaluran bantuan sosial kelanjut usiaan dari Pemerintah kabupaten Lamongan berupa 30 paket sembako dan uang tunai 100 ribu rupiah kepada 105 anggota PWRI Lamongan.

Web Instansi

Pengunjung

Hari Ini ..
Kemarin 0
Minggu Ini ..
Minggu Lalu 0
Bulan Ini ..
Bulan Lalu 0
Tahun Ini ..
Semua ..

© Pemerintah Kabupaten Lamongan 2022

#LaporPakYES