KECAMATAN MODO KABUPATEN LAMONGAN

Berita

Berita 06 Agustus 2022

Pelantikan dan Serah Terima Jabatan Ketua TP PKK, Bunda PAUD sekaligus Ketua Dharma Wanita

#Repost @tppkklamongan with @use.repost

・・・

Ketua TP PKK, Bunda PAUD sekaligus Ketua Dharma Wanita Kecamatan Sekaran, Turi, Kalitengah, Karangbinangun, Solokuro, Maduran, Modo dan Sukorame resmi dilantik Jumat (7/8)


Pelantikan tersebut sekaligus Rapat Pleno Bulanan TP PKK dan Dharma Wanita Persatuan yamg diselenggarakan di Pendopo Lokatantra Kabupaten Lamongan, Ibu Ketua TP PKK Kabupaten Lamongan menyampaikan bahwa sebagai seorang figur daerah di Kecamatan masing-masing wajib menjaga sikap dan perilaku, selain itu agar mendukung program TP PKK Kabupaten, Provinsi maupun pusat sehingga program unggulan TP PKK.


Ketua TP PKK yang juga merupakan Bunda PAUD juga memiliki peranan penting dalam upaya peningkatan layanan kualitas Pendidikan Anak Usia Dini yang baik dan berdampak pada anak-anak usia dini di daerah masing-masing.


Pada Rapat Pleno rutin ini, TP PKK Kabupaten Lamongan mengumumkan 10 besar Lomba Taman Posyandu PKK Sehat Lestari Berencana Kabupaten Lamongan yang akan dilaksanakan Verifikasi Lapangan,


Selanjutnya kegiatan dilanjutkan dengan perpisahan Ketua TP PKK Maduran, Sukorame, Kalitengah dan Modo yang telah purna.