November

30

 2024

Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur, serta Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Lamongan Tahun 2024 di Kecamatan Kedungpring Berjalan Lancar

 kedungpring
 37
 30-November-2024

Rapat Pleno Terbuka terkait rekapitulasi hasil Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur serta Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Lamongan Tahun 2024 yang dilaksanakan di Kecamatan Kedungpring pada hari Sabtu, 30 November 2024, berjalan dengan lancar dan penuh transparansi.

Rapat Pleno yang diselenggarakan oleh PPK Kecamatan Kedungpring ini dihadiri oleh berbagai pihak, antara lain Panwascam dan saksi-saksi dari masing-masing pasangan calon. Dalam kesempatan ini, proses rekapitulasi berjalan sesuai dengan tahapan yang telah ditetapkan, dengan pengawasan yang ketat dari berbagai pihak terkait.

Acara dimulai tepat pada pukul 09.00 WIB dan berlangsung tanpa adanya kendala berarti. Ketua PPK Kecamatan Kedungpring, dalam sambutannya, mengungkapkan bahwa rapat pleno ini merupakan bagian dari proses demokrasi yang terbuka, jujur, dan adil, yang bertujuan memastikan hasil pemilihan yang sah dan dapat diterima oleh seluruh pihak.

Pencarian

LAPOR!

PEMERINTAH KABUPATEN LAMONGAN
Kecamatan Kedungpring

Kontak

Alamat : Jalan Basuki Rahmad Kec. Kedungpring
kedungpring@lamongankab.go.id
(0322)451916

Pengunjung

Hari Ini 0
Kemarin 0
Minggu Ini 0
Minggu Lalu 0
Bulan Ini 0
Bulan Lalu 0
Tahun Ini 0
Semua 0
#LamonganMegilan
© Kecamatan Kedungpring Kabupaten Lamongan 2023