KECAMATAN KEDUNGPRING

Arsip Artikel

HUT RI

DIRGAHAYU RI KE-77Kedungpring (5/9) - Selesai sudah rangkaian peringatan HUT RI ke-77 Kecamatan Kedungpring. Peringatan tahun 2022 ini dilakukan secara simultan, di tingkat Kecamatan dan dilanjutkan masing2 Desa.Di tingkat Kecamatan, pada tahun 2022 ini digelar beberapa kegiatan. Dimulai dari pembagian bendera merah putih kpd masyarakat, lomba bulu tangkis antar Muspika-Kades-Lintas Sektor dan Amtar Perangkat Desa, Gerak Jalan, Jalan Sehat, dan puncaknya adalah Upacara Detik2 Proklamasi dan Tasyakuran. Di sela-sela kegiatan, disampaikan pula uang pembinaan kpd atlet sekolah Kedungpring berprestasi tingkat Provinsi.Di tingkat desa, keseluruhan 23 Desa turut meramaikan PHBN kali ini. Gerak Jalan, Jalan Sehat, Karnaval, dan berbagai Perlombaan di tingkat desa turut digelar. Terakhir, hari minggu yg lalu digelar Karnaval Desa Majenang sebagai kegiatan terakhir tingkat desa di wilayah Kecamatan ini.Kiranya, upaya itu menjadi wujud kecintaan kpd tanah air. Turut memeriahkan peringatan HUT RI ke-77. Pulih lebih cepat, Bangkit lebih Kuat. Merdeka!!!(Nk14)

Selengkapnya
Bhakti sosial kesehatan

BHAKTI SOSIAL KESEHATANDinas Kesehatan Kabupaten Lamongan, melalui Puskesmas Kedungpring dan Puskesmas Dradah menggelar Bhakti Sosial Kesehatan di wilayah Kecamatan Kedungpring. Puskesmas Kedungpring memusatkan kegiatan di Desa Maindu, sedangkan Puskesmas Dradah memusatkan kegiatan di Desa Gunungrejo. Bhakti sosial kesehatan ini, dilakukan kepada masyarakat yg membutuhkan pelayanan kesehatan sesuai wilayah kerja masing-masing. (Nk14)

Selengkapnya
Penerimaan KKN unisda

Penerimaan Rombongan KKN Unisda Lamongan. Turut hadir Rektor Unisda beserta rombongan, Camat Kedungpring, jajaran Muspika, Kepala Desa, dan Lintas Sektor. Tema KKN: Unisda Berkontribusi, Desa Bergerak Mandiri. Branding lokus desa KKN sesuai dg potensi dan keunikan lokal desa. (Nk14)

Selengkapnya