DINAS PEMBERDAYAAN MASYARAKAT DAN DESA KABUPATEN LAMONGAN

Berita

Berita 24 Juni 2024

SEMANGAT PEMUTAKHIRAN DATA PESERTA BPJS KESEHATAN DAN SOSIALISASI EDABU KP DESA KABUPATEN LAMONGAN TAHUN 2024

LAMONGAN - BPJS Kesehatan bersama Pemerintah Kabupaten Lamongan melalui Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Kabupaten Lamongan menyosialisasikan teknis aplikasi Elektronik Data Badan Usaha (Edabu) KP Desa untuk meningkatkan pemahaman terkait program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) serta melakukan kembali pemutakhiran data peserta BPJS Kesehatan di Kabupaten Lamongan Tahun 2024 di Aula Sasana Abdi Praja Dinas PMD Kabupaten Lamongan, Senin (24/06/2024).

Kegiatan ini direncanakan akan digelar selama dua hari terhitung mulai tanggal 24 – 25 Juni 2024. Sosialisasi tersebut ditujukan bagi operator Sistem Informasi Kesejahteraan Sosial Next Generation (SIKS-NG) di tiap desa terkait dengan penerapan aplikasi Edabu dari BPJS Kesehatan serta monitoring capaian operator SIKS-NG.

Kepala Dinas PMD Kabupaten Lamongan, M. Zamroni, S.Sos., M.Si mengatakan, “Pemutakhiran data peserta BPJS Kesehatan ini dilaksanakan guna mengantisi hal-hal yang tidak diinginkan, misalnya ada perangkat desa yang sudah purna dan kepesertaannya masih aktif, agar dapat diisi dengan perangkat yang baru atau melakukan updating data kembali”, tutur Zamroni

Dilanjut dengan sambutan dari Kepala BPJS Cabang Gresik, Janoe Tegoeh Prasetijo, “Edabu KP Desa merupakan salah satu inovasi BPJS Kesehatan untuk mempermudah pelayanan bagi peserta JKN-KIS, yang dapat digunakan oleh setiap pemerintah desa dan kelurahan untuk melakukan pemutakhiran data perangkat, seperti pendaftaran perangkat desa/negeri baru, mutasi pensiun, serta pengelolaan kepesertaan lainnya”, tutur Janoe.

“Sedangkan Edabu sendiri merupakan program pemetaan, penyisiran, advokasi dan registrasi (Pesiar) JKN guna meningkatkan cakupan kepesertaan BPJS Kesehatan di Kabupaten Lamongan”, pungkas Janoe.

Diharapkan melalui pelatihan ini para operator SIKS-NG di kecamatan dapat memahami dan memanfaatkan aplikasi Edabu secara maksimal untuk peningkatan UHC.