JALIN SILATURAHMI USAI LIBUR LEBARAN, PMD FC LAMONGAN “MERUMPUT” LAWAN AKRAB FOOTBALL CLUB (AFC) KARANGBINANGUN
LAMONGAN - Rutinitas menjalin silaturahmi lewat olahraga masih terus dipertahankan dan dilanjutkan oleh Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Kabupaten Lamongan. Dengan nama PMD FC Lamongan, kali ini pertandingan usai libur lebaran melawan Akrab Football Club (AFC) Karangbinangun dilapangan Desa Deket, Rabu (17/04/2024).
Pasca pertandingan, Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Kabupaten Lamongan, Bapak M. Zamroni, S.Sos., M.Si menyampaikan bahwa ini merupakan pertandingan persahabatan pertama yang kami laksanakan setelah bulan puasa dan libur lebaran beberapa waktu yang lalu.
“Pertandingan sepakbola bersama masyarakat dengan berbagai latar belakang kembali kami gelar. Sepakbola sebagai olahraga paling populer bisa jadi sarana untuk menjaga kesehatan sekaligus media untuk menjalin silaturahmi,” Tutur Bapak Zamroni.
Pertandingan persahabatan kali ini berjalan ketat. Dua tim yaitu PMD FC dan AFC sama-sama kuatnya. Pada laga pertama, PMD FC harus mengakui kekuatan lawan yakni AFC dan harus kalah dengan Skor 2:5. Pada babak kedua, pertandingan semakin sengit namun lagi-lagi PMD FC harus mengakui kekuatan lawannya AFC dengan skor 1:3. Namun pada pertandingan ketiga, PMD FC tak mau kalah dan menang telak dengan skor 5:0 melawan AFC.
Yah, pertandingan semacam ini menurut para pemain PMD FC bukanlah semata-mata menacari pemenang, namun lebih dari itu yakni dengan selalu menjaga tali silahturahmi dengan Football Club yang ada di Desa.