DINAS KETAHANAN PANGAN DAN PERTANIAN KABUPATEN LAMONGAN

Berita

Berita 08 Januari 2025

RAPAT KOORDINASI LUAS TAMBAH TANAM

Lamongan, 8 Januari 2025 – Dalam rangka mendukung program swasembada pangan nasional, Pemerintah Kabupaten Lamongan dibawah arahan Bapak bupati Lamongan @yuhronur_yes mengadakan rapat koordinasi mengenai perluasan luas tambah tanam di wilayah Kabupaten Lamongan. Rapat yang dilaksanakan di Desa Kebalanpelang Kecamatan Babat, Koordinasi ini dihadiri langsung oleh Bapak Direktorat Jenderal Tanaman Pangan Kementerian Pertanian, Bapak Bupati Lamongan, Perwakilan Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan provinsi Jawa Timur serta Bapak Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kabupaten Lamongan.

Rapat koordinasi ini bertujuan untuk mengoptimalkan potensi sektor pertanian di Wiayah Kabupaten Lamongan guna meningkatkan produksi pangan, khususnya indeks pertanaman padi yang awalnya 1.3 setalah adanya pompanisasi jadi 1.6 dan saat ini diharap indeks petanaman padi di Kabupaten Lamongan mencapai 2,1. Demi mendukung program swasembada pangan. Bapak Bupati Lamongan menyampaikan pentingnya sinergi antara pemerintah pusat dan daerah untuk meningkatkan produktivitas pertanian, salah satunya melalui perluasan lahan tanam yang lebih efisien dan peningkatan indeks pertanaman.

Dalam kesempatan tersebut, Direktur Jenderal Tanaman Pangan, yang turut hadir dalam rapat, memberikan penjelasan terkait kebijakan-kebijakan pemerintah yang mendukung peningkatan luas tambah tanam,seperti ketersediaa pupuk, regulasi penebusan pupuk yang dipermudah, penyediaan benih unggul, pendampingan kepada petani, serta dukungan Alat mesin pertanian untuk petani di Kabupaten Lamongan .

Bapak Bupati juga menekankan pentingnya pemanfaatan teknologi pertanian modern yang dapat mempercepat proses tanam dan panen, serta meningkatkan hasil yang diperoleh petani. Diskusi dalam rapat juga mencakup berbagai tantangan yang dihadapi para petani, seperti perubahan iklim dan kendala dalam akses pasar, yang memerlukan perhatian khusus dari pemerintah.

Dengan adanya rapat koordinasi ini, diharapkan Kabupaten Lamongan dapat mencapai target swasembada pangan yang telah ditetapkan oleh pemerintah pusat, serta meningkatkan kesejahteraan petani melalui peningkatan produktivitas pertanian yang berkelanjutan.
@ditjentanamanpa