DINAS KETAHANAN PANGAN DAN PERTANIAN KABUPATEN LAMONGAN

Berita

Berita 08 Juli 2024

PEMBANGUNAN SUMUR TANAH DANGKAL, ATASI KETERSEDIAAN AIR SAWAH TADAH HUJAN

PEMBANGUNAN SUMUR TANAH DANGKAL, ATASI KETERSEDIAAN AIR SAWAH TADAH HUJAN

Kementrian pertanian melalui Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kab.Lamongan Melaksanakan Kegiatan APBN TA 2024 pembangunan sumur tanah dangkal di Desa Jati Payak Kecamatan Modo. Pembuatan sumur ini bertujuan untuk mengcover area sawah tada hujan. Sumur dangkal ini mempunyai pasokan air yang berasal dari resapan air hujan terutama pada daerah dataran rendah. Rencana sumur dangkal dengan kedalaman 75 meter dan menggunakan pompa air Sibel.

Sumur dangkal sangat membantu para petani untuk pengairan pada musim tanam seperti saat ini,  hampir rata – rata Petani Desa jati payak pada musim tanam ke tiga ini menanam tembakau. pembangunan sumur tanah dangkal ini untuk antisipasi musim kemarau tahun lalu dimana aliran sungai – sungai debit air yang menyusut drastis dikarenakan dampak El Nino yang berkepanjangan.

Harapan kedepannya dengan adanya bantuan sumur dangkal ini memberikan banyak manfaat bagi petani khususnya petani desa jatipayak agar bisa menjaga serta memelihara dengan baik, sehingga keberadaan sumur dangkal dapat terjaga dalam waktu 30 sampai 50 tahun mendatang.