Program Bestari Ajarkan Siswa-siswi Cara Berwirausaha
LAMONGAN - Kegiatan diawali dengan pembukaan oleh Rara Ari Palupiningrum selaku kepala bidang Layanan dan Pengelolaan Bahan Perpustakaan. Siswa-siswi kemudian diajak safari Perpustakaan dengan memperkenalkan koleksi dan ruang yang ada di perpustakaan. Kegiatan Safari Perpustakaan ini dipandu oleh Kak Friska.
Selanjutnya siswa memilih buku yang akan dibaca di ruang baca lalu membaca bersama di Aula Cendekia lantai 2. Siswa diberi waktu untuk membaca dan menjelaskan terkait isi buku yang telah dibaca. Dalam kegiatan ini dipandu oleh Kak Luluk dan Kak Hanafi. Siswa tidak hanya membaca buku tapi siswa diajak untuk belajar bagaimana cara berwirausaha yang dikemas dengan nama "Pustaka Pelajar".
Setelah itu siswa menonton film pendek berjudul Topi - Tindak, Tanduk, Subasita yg Menamakan pentingnya menjunjung adab / tata krama dan budaya dalam kehidupan bermasyarakat terutama kepada orang tua dan lingkungan sekitar.
Ada 3 hadiah yang disediakan bagi siswa yang berani menerima tantangan untuk mengulas isi film secara singkat. Acara diakhiri dengan foto bersama.