DINAS KEARSIPAN DAN PERPUSTAKAAN DAERAH

ARPUSDA SELENGGARAKAN PEMUSNAHAN ARSIP MILIK BAGIAN KESEJAHTERAAN RAKYAT SEKRETARIAT DAERAH KABUPATEN LAMONGAN YANG TERSIMPAN DI DEPO ARSIP DINAS KEARSIPAN DAN PERPUSTAKAAN DAERAH LAMONGAN

Kamis, 21 September 2023, Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Daerah Kabupaten Lamongan melaksanakan kegiatan pemusnahan arsip milik Bagian Kesejahteraan rakyat sekretariat daerah kabupaten lamongan. Bertempat di Ruang Rapat Rembug Praja Lantai II Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Daerah Kabupaten Lamongan.

Hal ini dimaksudkan guna efisiensi Gedung depo arsip milik Lembaga Kearsipan Daerah Kabupaten Lamongan, dikarenakan sarana dan prasana yang terdapat pada depo dinas kearsipan dan perpustakaan daerah kabupaten lamongan yang semakin berkurang. Selain itu, arsip yang akan dimusnahkan adalah arsip yang sudah berketerangan Musnah sesuai dengan Jadwal Retensi Arsip (JRA) dan penilaian arsip oleh tim penilai arsip yang telah tercantum dalam Surat Keputusan Tim Penilai arsip Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Daerah Kabupaten Lamongan.

Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat setda Kabupaten Lamongan sebagai pemilik arsip yang akan dimusnahkan, Inspektur yang diwakili Sekretaris Inspektur, Kepala Bagian Hukum yang diwakili oleh Analisis Hukum turut menghadiri menjadi saksi dalam acara pemusnahan arsip di Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Daerah Kabupaten Lamongan.

Dalam kesempatan tersebut, Kepala Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Daerah Kabupaten Lamongan menyampaikan sambutannya dalam kegiatan pemusnahan arsip milik Kesra setda kabupaten lamongan periode tahun 2002 – 2010, beliau menyampaikan bahwa pemusnahan arsip ini harusnya paling tidak 5 tahun sekali dilakukan terhadap arsip-arsip yang usianya dibawah 10 tahun dan berdasarkan Jadwal Retensi Arsip (JRA) sudah berketerangan musnah. Tahapan dan prosedur pemusnahan arsip ini sangat teliti dilakukan oleh Tim Penilai yang dilakukan mulai bulan Agustus 2023. Pada tahun ini Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Daerah Kabupaten akan memusnahkan arsip sebanyak 117 boks terdiri dari 6.022 berkas yang merupakan arsip milik Bagian Kesejahteraan Rakyat Sekretariat Daerah Kabupaten Lamongan.