Berita 05 Desember 2023
Rapat Koordinasi Pemetaan dan Sinergitas Penanganan Konflik
Pemerintahan Dalam Rangka Program Kerja Direktorat Jendral Polpum Kemendagri
Tahun 2023, bertempat di Ruang Rapat Anjuk Ladang Gd. Pemkab Nganjuk pada
Selasa (05/12).
Kegiatan di hadiri Forkopimda Kab. Nganjuk, Kepala Bakesbangpol Prov.
Jatim beserta jajaran, Bakesbangpil Kab/Kota se Provinsi Jatim, Kepala OPD, Ketua
KPU dan Bawaslu Kab. Nganjuk
Dalam sambutan Plh. Direktur Kewaspadaan Nasional Direktorat
Jenderal Polpum Kemendagri Andi Baso Indra P, S. STP. M. Si., menyampaikan bahwa
kegiatan dimaksud untuk memberikan wawasan kepada masyarakat dan perangkat
pemerintah daerah terkait penanganan dan mengantisipasi munculnya berbagai
macam konflik dan kerawanan yang dapat merusak kestabilan dan kondusifitas
daerah/wilayah.
Kegiatan ini ditujukan untuk melakukan peningkatkan kualitas dan
kapasitas dalam menjalin sinergitas yang baik antar stakeholder di daerah dalam
upaya penanganan dan mendeteksi adanya tingkat-tingkat kerawanan dan potensi
konflik yang akan muncul di daerah. Hal ini ditujukan sebagai upaya antisipasi
bersama dalam penanganan konflik sosial dalam menghadapi Pemilu 2024 dan
menjaga stabilitas serta kondusifitas wilayah.