November

07

 2023

Pemkab Lamongan Gandeng Wakil Ketua MPR RI Sosialisasikan Empat Pilar

Berita 07 November 2023

Pemkab Lamongan Gandeng Wakil Ketua MPR RI Sosialisasikan Empat Pilar

Untuk meningkatkan pemahaman mengenai Empat Pilar MPR RI di masyarakat, Pemerintah Kabupaten Lamongan mengadakan Sosialisasi Empat Pilar di Rumah Makan Aqiilah pada Senin (7/11) dengan menghadirkan Wakil Ketua MPR RI, Jazilul Fawaid, sebagai narasumber.

Sosialisasi ini dihadiri dari berbagai elemen masyarakat, seperti Forum Pembauran Kebangsaan (FPK), Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB), Jejaring Panca Mandala (JPM), organisasi kemasyarakatan yang ada di Kabupaten Lamongan, serta para kepala desa dari seluruh penjuru Kabupaten Lamongan.

Bupati Lamongan, Yuhronur Efendi, dalam sambutannya mengatakan bahwa penguatan pemahaman melalui Sosialisasi Empat Pilar ini diperlukan untuk memperkuat sendi-sendi kehidupan agar tidak terkoyak dengan perbedaan yang ada, sehingga dapat bersama-sama menjaga keutuhan NKRI.

Dalam penyampaian materinya, Gus Jazil menerangkan bahwa Empat Pilar ada untuk diamalkan.

“Mengingat adanya gejolak di negara-negara Timur Tengah, tentulah kita bersyukur memiliki Pancasila, karena Pancasila merupakan ijtihad para ulama dan spirit dalam beragama.” terang Gus Jazil.

Gus Jazil menambahkan peran penting kepala desa sebagai teladan nasional. Mengingat situasi politik saat ini, Gus Jazil mengajak para kepala desa untuk memulai keteladanan melalui pengamalan nilai-nilai luhur Empat Pilar.

Sebagai unit pemerintahan terbawah, desa lebih tahu mana yang merupakan kebutuhan prioritas atau tidak. Oleh karena itu, menurut Gus Jazil, alokasi anggaran di tingkat desa perlu ditingkatkan sehingga desa bisa langsung mengoperasionalkan alokasi anggaran tersebut sesuai kebutuhan.

Kegiatan sosialisasi Empat Pilar MPR RI ini diharapkan dapat lebih memperkuat pemahaman dan pengamalan nilai-nilai Pancasila, UUD 1945, NKRI, dan Bhinneka Tunggal Ika di Kabupaten Lamongan.

Dengan kesadaran yang tumbuh dan kuat terhadap Empat Pilar MPR RI, diharapkan Kabupaten Lamongan dapat terus berkembang sebagai daerah yang kondusif, maju, harmonis, dan berkeadilan bagi seluruh warganya.

Artikel Lainnya
Monev dan Tes Urine Penggiat P4GN Kabupaten Lamongan Tahun 2024
30 Oktober 2024
Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Jawa Timur menggelar Monitoring dan Evaluasi (Monev) Penggiat P4GN Kabupaten Lamongan di Ruang Airlangga, Gedung Pemkab Lamongan, pada Rabu (30/10). Kegiatan ini merupakan tindak lanjut [......]
Kepala Bakesbangpol Lamongan Buka LKBB Season 3
27 Oktober 2024
Lomba Kreasi Baris Berbaris (LKBB) Season 3 yang diselenggarakan oleh Purna Paskibraka Indonesia Kabupaten Lamongan digelar pada Minggu (27/10) di halaman SMPN 2 Lamongan.Dalam kegiatan ini, Kepala Bakesbangpol Kabupaten [......]
Penguatan Moderasi Beragama di Kecamatan Lamongan, Junjung Toleransi Hadapi Pilkada
25 September 2024
Pada hari Rabu (25/9), FKUB Kabupaten Lamongan mengadakan sosialisasi dengan tema Moderasi Beragama yang bertempat di Pendopo Kecamatan Lamongan. Kegiatan sosialisasi ini dihadiri Forkopimcam Lamongan dan [......]
Sosialisasi P4GN di SMAN 2 Lamongan, Perkuat Pemahaman Bahaya Narkoba Siswa
18 September 2024
Rabu 18 September 2024, telah dilaksanakan kegiatan Sosialisasi Pencegahan, Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika (P4GN) yang bertempat di Aula SMAN 2 Lamongan. Kegiatan sosialisasi ini mengacu pada [......]
Penguatan Moderasi Beragama FKUB, Tingkatkan Toleransi di Kecamatan Sukodadi
13 September 2024
FKUB Kabupaten Lamongan mengadakan sosialisasi Penguatan Moderasi Beragama yang bertempat di Pendopo Kecamatan Sukodadi pada Rabu (13/9). Kegiatan ini turut dihadiri oleh Forkopimcam Sukodadi dan tokoh [......]
Kunjungan Kerja Bakesbangpol Kabupaten Nganjuk
12 September 2024
Bakesbangpol Kabupaten Lamongan kedatangan tamu dari Bakesbangpol Kabupaten Nganjuk pada Kamis (12/9). Rombongan dari Nganjuk tersebut diterima oleh Sekretaris Bakesbangpol Lamongan, Sudarmadi. Dalam kunjungan tersebut, Kepala [......]
Sambut Pilkada 2024, Bakesbangpol Lamongan Gelar Sosialisasi Pemilih Pemula
26 Agustus 2024
Bakesbangpol Kabupaten Lamongan menggelar Sosialisasi Pemilu bagi Pemilih Pemula dengan tema Generasi Muda adalah Masa Depan Bangsa yang diselenggarakan di Gedung Handayani Dinas Pendidikan Kabupaten Lamongan, Senin (26/8). Seperti [......]
Kunjungan dan Silaturahmi Bakesbangpol Barito Selatan
20 Agustus 2024
Bakesbangpol Kabupaten Lamongan kedatangan tamu dari Bakesbangpol Kabupaten Barito Selatan, Selasa (20/8). Kunjungan ini difokuskan untuk saling bertukar pendapat dan program guna menunjang peningkatan kapasitas [......]
Kunjungan Kerja Bakesbangpol Tulungagung, Bahas Kesiapan Pilkada 2024
20 Agustus 2024
Tidak lama setelah kunjungan Bakesbangpol Kabupaten Barito Selatan, Bakesbangpol Kabupaten Lamongan kedatangan tamu dari Bakesbangpol Kabupaten Tulungagung, Selasa (20/8).Tidak jauh berbeda dengan kunjungan sebelumnya, kunjungan [......]
Apresiasi Paskibraka, Bakesbangpol Lamongan Kunjungi Akmil
19 Agustus 2024
Bakesbangpol Kabupaten Lamongan bersama dengan Paskibraka Kabupaten Lamongan 2024 melakukan kunjungan ke Akademi Militer (Akmil), Magelang pada Senin (19/9). Kunjungan ini merupakan kelanjutan rangkaian kegiatan [......]

BADAN KESATUAN BANGSA DAN POLITIK

Jl. Lamongrejo No.92, Lamongan, Sidokumpul, Kec. Lamongan, Kabupaten Lamongan, Jawa Timur 62214
Telepon: (0322)321706
E-mail: bakesbangpol@lamongankab.go.id
© 2024 Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kabupaten Lamongan